BolaStylo.com - Para wakil Indonesia dan Malaysia secara tak langsung bahu-membahu membantai perwakilan Korea Selatan di babak 16 besar Korea Open 2022.
Sebagai tuan rumah, Korea Selatan justru harus menderita sejak hari pertama Korea Open 2022 dimulai.
Sebelumnya di babak 32 (5-6 April), terdapat 16 wakil Korea Selatan yang gugur berjamaah dengan rincian 8 di hari pertama dan 8 di hari kedua.
Meski kehilangan sejumlah wakil unggulan, Korsel masih memiliki beberapa wakil yang bertahan dan melaju ke babak 16 besar.
Naasnya, penderitaan tuan rumah pun berlanjut karena mereka dibantai oleh wakil unggulan Indonesia dan Malaysia pada pagi hari ini (7/4/2022).
Babak 16 besar baru dimulai, lima dari tujuh wakil tuan rumah langsung gugur.
Adapun empat di antaranya disebabkan oleh dua wakil Malaysia dan dua wakil Indonesia.
Parahnya, unggulan pertama Korsel, Seo Seung-Jae/Chae Yoo-Jung kalah dari ganda campuran Malaysia, Ong Yew Sin/Goh Liu Ying tanpa bertanding.
Sebab, Seo Seung-Jae/Chae Yoo-Jung dinyatakan mundur dari turnamen atau kalah secara walkover.
Source | : | bwfworldtour.bwfbadminton.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR