BolaStylo.com - Ganda putra Malaysia, Tee Kai Wun/Man Wei Chong mengaku ada dua wakil Indonesia yang membuat mereka gusar jelang SEA Games 2021.
Meski tak mengirim tim utama ke SEA Games 2021 untuk sektor putra, Indonesia nyatanya masih menjadi lawan yang cukup menakutkan bagi wakil Malaysia.
Baru-baru ini, ganda putra Malaysia Tee Kai Wun/Man Wei Chong mengakui jika ada dua wakil Indonesia yang membuat mereka gusar.
Kedua wakil yang membuat Tee/Man merasa terancam itu adalah dua ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Menurut Tee/Man, pasangan Leo/Daniel dan Pram/Yere bisa menjadi batu sandungan mereka dalam meraih target emas SEA Games 2021.
"Memang target kami adalah untuk memennagi emas pada SEA Games kali ini."
"Namun, kami tidak boleh terlalu girang karena sadar persaingan dari ganda putra negara lain terutama dua pasangan Indonesia (Leo/Daniel dan Pram/Yere) yang mampu menmbahayakan usaha kami," tutur Tee Kai Wun.
Baca Juga: Segrup dengan Indonesia, Pelatih Vietnam Takut Janjikan Emas SEA Games 2021
Kondisi itu disimpulkan Man usai melihat sepak terjang Leo/Deniel dan Pram/Yere yang mulai cukup konsisten di kompetisi dunia.
"Jadi kami harus hati-hati dengan dua pasangan Indonesia. Lagipula akhir-akhir ini mereka menunjukkan performa yang cukup konsisten," tutur jawara Syed Modi International 2022 itu.
Terlepas dari pendapat Tee, ganda putra Indonesia memang memiliki regenerasi yang sangat baik.
Meski tim utama pergi ke Thomas Cup 2022, deretan ganda putra yang dibawa ke SEA Games 2021 di Vietnam nanti tak bisa dianggap remeh.
Secara ranking Pram/Yere merupakan ganda putra nomor 22 dunia sementara Leo/Daniel merupakan ganda putra peringkat 24 dunia.
Itu berarti, ranking dua pasangan Indonesia itu lebih tinggi sekitar 20 strip dari Tee/Man yang berada di posisi 44 dunia.
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | Bharian.com.my |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR