BolaStylo.com - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli nampaknya ingin membuat rival abadi timnya yakni Inter Milan ketar-ketir.
Memasuki pekan ke-34 Serie A, AC Milan berhasil mengamankan posisi puncak klasemen setelah sukses mengalahkan Lazio pada Senin (25/4/2022).
Bertanding di stadion Olimpico, AC Milan sempat kecolongan lebih dulu dari Lazio setelah gol cepat Ciro Immobile pada menit ke-4.
Namun tim berjuluk Rossoneri itu berhasil menyamakan skor di paruh kedua laga melalui Olivier Giroud pada menit ke-50.
Tak hanya sampai disitu saja, skuad asuhan Stefano Pioli berhasil menggandakan skor melalui Sandro Tonali pada menit ke-90+2.
Baca Juga: Gantikan Posisi Greysia/Apriyani, Duo Srikandi Indonesia Ini Jalani Laga Terakhir?
Alhasil, skor 2-0 keunggulan AC Milan mampu mengamankan posisi puncak klasemen dengan raihan 74 poin.
Setelah pertandingan berakhir, Stefano Pioli mengatakan bahwa skuadnya berhasil tampil ganas.
"Ini adalah waktu yang tepat untuk merasa puas dan bahagia."
"Saya merasa senang, untuk para penggemar yang fantastis dan para pemain yang (bermain) seperti singa," kata Pioli dilansir dari Goal Italia.
Bahkan keganasan mereka itu senada dengan pemikiran Pioli yang berharap anak didiknya mampu tampil konsisten hingga akhir musim.
"Untuk membuat rencana kami bekerja sesuai keinginan, kami harus punya tekad dan (bermain) lebih ganas," tegasnya.
Baca Juga: Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022 - Belum Dimulai, Ganda Putra Indonesia Dilanda Masalah Ini
Selain itu, kemenangan Milan atas Lazio juga sekaligus berhasil mengamankan tiket babak Liga Champions di musim depan.
"Malam ini, kami berada di Liga Champions, saat tahun lalu kami tidak tahu apakah kami akan lolos."
"Ini adalah perkembangan yang berkelanjutan," pungkas Pioli.
Sontak, penampilan ganas AC Milan ini bisa membuat rival abadinya, Inter Milan ketar-ketir.
Apalagi mereka harus tergusur dari puncak klasemen sementara Serie A dan duduk kembali di urutan ke-2 hanya dengan 1x24 jam saja.
Inter Milan yang masih kurang satu pertandingan dengan AC Milan kini mengemas raihan 72 poin.
Namun, kesempatan Inter Milan menyusul perolehan poin AC Milan masih terbuka lebar dengan total sisa 6 pertandingan lagi.
Baca Juga: Moto3 Portugal 2022 - Sempat Dipuncak Hingga Jauh Terlempar, Mario Aji Dihantam Hal Ini!
View this post on Instagram
Source | : | Goal Italia |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR