BolaStylo.com - Tunggal putri Korea, An Se Young harus menelan pil pahit padahal baru saja tim negaranya berhasil menjaurai Piala Uber 2022.
Tim putri Korea Selatan begitu berbahagia pekan lalu saat mereka akhirnya berhasil mengklaim gelar juara Piala Uber 2022.
Dalam kompetisi itu, tim putri Korea Selatan sukses menaklukkan tim putri China dengan skor ketat 3-2.
Kemenangan itu tentu membuat semua anggota tim putri Korea Selatan termasuk An Se Young tengah diliputi kebahagiaan.
Namun, beberapa hari setelah momen kebahagiaan tersebut, tunggal putri andalan Korea Selatan, An Se Young harus menelan pil pahit kegagalan.
An secara mengejutkan tumbang di tangan wakil non unggulan Denmark, Line Christophersen.
Tunggal putri Korea itu tumbang setelah berjuang tiga gim dengan skor 16-21, 21-11, 18-21.
Sementara An Se Young mengalami kegagalan, dua tunggal putri independen asal Indonesia, Fitriani dan Ruselli Hartawan berhasil menuai hasil manis.
Fitriani sukses menaklukkan wakil Prancis, Leonice Huet yang baru pertama kali ditemuinya.
Source | : | tournament software |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR