BolaStylo.com - Pemain asal Belgia, Eden Hazard berjanji akan memberikan kemampuan maksimalnya untuk Real Madrid di musim depan.
Pernyataan tersebut terlontar dari mulut Eden Hazard setelah Real Madrid berhasil meraih trofi Liga Champions musim ini.
Sebelumnya, skuad asuhan Carlo Ancelotti itu mampu tampil gemilang di partai final Liga Champions pada Minggu (29/5/2022).
Bertanding di Stade de France, Madrid dengan perkasa mengalahkan Liverpool dengan skor tipis 1-0.
Adapun gol tunggal di pertandingan tersebut dilesatkan oleh Vinicus Junior di menit ke-59.
Alhasil, torehan trofi ke-14 Liga Champions itu semakin mengukuhkan Real Madrid sebagai raja Eropa yang sulit ditaklukkan.
Baca Juga: Jelang Laga Melawan Bangladesh, Timnas Indonesia Dapat Kabar Gembira Ini!
Meski Real Madrid berhasil meraih titel Raja Eropa di musim ini, namun pemain bintang mereka, Eden Hazard masih dipertanyakan peran dan performanya.
Di tengah keraguan tersebut, Hazard angkat bicara dengan menjanjikan akan memberikan yang terbaik di musim depan.
Hazard mengaku siap tampil habis-habisan membela Real Madrid di musim depan.
"Saya sudah di sini selama tiga tahun," ucap Hazard dilansir dari Kompas.com
Baca Juga: Cara Jitu Carlo Ancelotti Mematahkan Serangan Liverpool, Terbukti Tepat Bikin The Reds Kocar-kacir
"Musim depan, saya akan memberikan segalanya untuk kalian," ungkapnya.
Terlepas dari janjinya, Hazard dinilai belum cukup memberikan kontribusi yang memuaskan sepanjang tiga musim bersama Real Madrid.
Eden Hazard sendiri diboyong Real Madrid dari Chelsea dengan nilai sebesar 100 Juta Euro pada 2019 lalu lebih sering diterpa cedera ketimbang bersinar di lapangan.
Bahkan pada musim ini saja, Hazard hanya mampu mengemas catatan 23 pertandingan dan melesatkan satu gol serta dua asisst saja.
Baca Juga: Dijumpai Penonton Saat Latihan, Pemain Timnas Indonesia Seperti Hidup Kembali!
View this post on Instagram
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR