Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan kembali menghadapi pasangan unggulan di Indonesia Open 2022.
Pertandingan babak pertama akan dimulai pada Selasa (14/6/2022) di Istora Senayan, Jakarta.
Pada babak pertama Indonesia Open 2022, pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan langsung dihadapkan dengan lawan berat.
Di mana, Apriyani/Siti akan berjumpa wakil unggulan asal Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.
Tentu, pertandingan tersebut menjadi beban tersendiri bagi pasangan Apriyani/Siti.
Pasalnya, mereka baru saja menghadapi babak final Indonesia Masters 2022 dengan menghadapi pasangan ganda putri nomor satu, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.
Partai final yang berlangsung pada Minggu (12/6) itu gagal dimenangkan oleh Apriyani/Siti.
Kekalahan itu menjadikan pengalaman paling berharga bagi Apriyani/Siti Fadia dalam menghadapi bintang ganda putri dunia.
Terutama kepada Siti Fadia Silva Ramadhanti yang masih memerluka banyak jam terbang di turnamen BWF lainnya.
"Saya sangat bersyukur bisa melangkah ke final. Banyak sekali pelajaran yang saya dapat seperti pola permainan," kata Siti dilansir dari Kompas.com
"Ternyata standar pemain kelas dunia ya seperti itu."
"Setelah ini saya akan berlatih lebih keras dan tidak boleh mudah berpuas diri," ungkapnya.
Sedangkan Apriyani Rahayu melihat ada dua hal yang perlu diperbaiki oleh mereka dalam menghadapi pasangan unggulan.
Baca Juga: Merasakan Atmosfer Istora yang Menakutkan, Ganda Putri Malaysia: Benar-benar Gila!
Dua hal tersebut yakni memperbaiki fisik dan mental agar dapat menambah kepercayaan diri saat bermain.
"Kami sekarang jadi tahu bagaimana menghadapi ganda putri lima besar dunia."
"Sebab, kami di sini adalah pasangan baru," tutur Apriyani.
"Masih banyak yang harus diperbaiki dari penampilan kami. Kami harus bekerja keras lagi ke depannya."
"Kepercayaan diri kami harus ditambah. Kami sekarang akan memulihkan kondisi fisik dan mental. Itu yang akan menjadi bekal kami," pungkasnya.
Baca Juga: Indonesia Open 2022 - Baru Diulai, Empat Wakil India Harus Lakoni Perang Saudara!
View this post on Instagram
Source | : | Kompas.com,BWF Badminton |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR