BolaStylo.com - Shin Tae-yong ungkap kondisi para pemain timnas U-19 Indonesia setelah menjalani laga uji coba melawan Persija Jakarta pada Jumat (24/6/2022).
Pertandingan timnas U-19 Indonesia melawan Persija Jakarta berlangsung dalam format waktu 3x30 menit, namun hasilnya tak sesuai ekspektasi Shin Tae-yong.
Kondisi para pemain timnas U-19 Indonesia bahkan termasuk buruk, Shin Tae-yong sampai mengatakan kata-kata yang sulit diterima dalam menggambarkan keadaan anak asuhnya.
Laga uji coba melawan Persija juga menjadi pertama sejak pemusatan latihan timnas U-19 digelar di Jakarta, Shin Tae-yong menyebut anak asuhnya sudah latihan keras.
Kondisi pemain tidak sedang bagus, namun dalam pertandingan terlihat bagus karena para pemain memiliki kemauan yang sangat tinggi.
Baca Juga: Soal Israel, Indonesia Pernah Gagal ke Piala Dunia Karena Ir Soekarno
"Sejak pemusatan latihan dimulai, ini uji coba yang pertama kali. Tapi, memang sampai latihan kemarin latihan intensnya sangat tinggi," ucap Shin Tae-yong usai laga.
"Jadi, pastinya kondisi para pemain berat, tapi pemain sangat kerja keras tadi, kelihatan sangat baik karena kemauan mereka tinggi," imbuhnya.
Lebih lanjut, Shin Tae-yong juga mengatakan jika kondisi para pemain belum fit sepenuhnya dan cenderung dalam keadaan yang hancur usai berlaga di turnamen Toulon.
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR