BolaStylo.com - Sederet wakil Indonesia yang bertanding di turnamen BWF Super 500, Singapore Open 2022 sudah dipastikan angkat koper.
Hasil tersebut dipastikan setelah pertandingan babak pertama turnamen BWF Super 500, Singapore Open 2022 dimulai.
Partai babak pertama ajang BWF Super 500 itu berlangsung pada 12 hingga 13 Juli 2022 di Singapore Indoor Stadium.
Dimulai dari sektor ganda campuran yakni tersingkirnya pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Di babak pertama ini, pasangan Rehan/Lisa bertarung melawan komaptriotnya sendiri, Hafiz Faizal/Serena Kani.
Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022 - Unggulan Pertama Thailand Menggila, Indonesia Gugur Satu!
Bertanding pada Rabu (13/7/2022), semifinalis Swiss Open 2022 itu gugur dalam pertarungan selama 50 menit.
Pada gim pertama, Rehan/Lisa dipaksa mengakui keunggulan pasangan Hafiz Faizal/Serena Kani dengan skor 10-21.
Memasuki gim kedua, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berhasil mencuri kemenangan dengan skor 21-14.
Sayang, pertarungan sengit di gim penutup membuat perjalanan Rehan/Lisa di Singapore Open 202 berakhir dengan skor 19-21.
Atas kemenangan ini, pasangan Hafiz Faizal/Serena Kani berhasil meraih tiket babak kedua Singapore Open 2022.
Nasib serupa juga dialami kompatriot mereka yakni Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela yang harus gugur sejak babak pertama.
Pasangan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela sendiri menelan pil pahit setelah tumbang di tangan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran.
Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Diseruduk Pendukung Indonesia, Pelatih Vietnam Bilang Begini
Lewat pertarungan selama 1 jam, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela gugur dengan skor 24-22, 15-21 dan 18-21.
Sementara itu, peraih gelar Malaysia Masters 2022 sektor tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo juga harus menerima hasil buruk.
Chico Aura Dwi Wardoyo dipastikan angkat koper lebih awal setelah kalah dalam pertandingan melawan wakil Kanda, Brian Yang.
Dalam dua gim langsung, Chico Aura Dwi Wardoyo takluk dengan skor 12-21 dan 17-21 atas Brian Yang.
Pada hari sebelumnya jug ada tiga wakil ganda putri Indonesia yang sudah dipastikan gugur dari ajang Singapore Open 2022.
Dimulai dari pasangan Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro yang takluk dalam pertandingan melawan unggulan kelima asal China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu.
Bertanding pada Selasa (12/7/2022), Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro menelan pil pahit dengan skor 11-21 dan 13-21.
Nasib serupa juga dialami kompatriot mereka yakni pasangan Meilysa Trias Puspitas Sari/Rahcel Allessya Rose.
Pasangan Meilysa Trias Puspitas Sari/Rahcel Allessya Rose juga mengalami hasil buruk saat bertanding melawan wakil China, Du Yue/Li Wen Mei.
Dalam dua gim langsung, Meilysa Trias Puspitas Sari/Rahcel Allessya Rose takluk dengan skor 14-21 dan 18-21.
Sementara itu, pasangan Melani Mamahit/Tryola Nadia juga dipastikan angkat kaki dari turnamen Singapore Open 2022 setelah tumbang dalam pertarungan perang saudara melawan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.
Melalui pertarungan selama 56 menit, Melani Mamahit/Tryola Nadia gugur di tangan pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dengan skor 17-21, 21-12 dan 19-21.
Baca Juga: Singapore Open 2022 - Dulu Kompak, Kini Mantan Unggulan Malaysia ini Saling Hajar
View this post on Instagram
Source | : | BWF Badminton |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR