BOLASTYLO.COM - Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti nampaknya benar-benar ingin menghabisi skuad Vietnam sebagai penutup babak penyisihan grup A.
Timnas U-16 Indonesia sukses melakoni dua laga awal babak penyisihan grup Piala AFF U-16 2022.
Penampilan gemilang itu dibuka dengan berhasil menghabisi skuad Timnas U-16 Filipina pada Minggu (31/7/2022).
Bertanding di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, skuad Garuda muda sukses meraih kemenangan atas Filipina dengan skor 2-0.
Kemudian di laga kedua babak penyisihan grup, Indonesia berhasil meraih kemenangan telak atas Timnas U-16 Singapura.
Pertarungan yang berlangsung pada Rabu (3/8/2022) itu dimenangkan skuad asuhan Bima Sakti dengan skor 9-0.
Baca Juga: Mantan Kapten Man United Ikut Dukung Cristiano Ronaldo Tinggalkan Skuad Setan Merah
Sembilan gol yang bersarang ke gawang Singapura itu masing-masing dilesatkan oleh Nabil (3',18', 30'), Hanif (20'), Kafiatur (35',43'), Riski (59'), Marifat (79'), Krisna (90+1').
Atas kemenangan ini, Timnas U-16 Indonesia kini bertengger di posisi puncak klasemen sementara grup A.
Di mana, pasukan Garuda muda berhasil mengemas total perolehan 6 poin dengan 11 gol kemenangan.
Meski demikian, tiket Timnas U-16 Indonesia untuk melaju ke tahap selanjutnya tergolong belum terbilang aman.
Apalagi melihat regulasi yang ada, hanya tiga juara grup (A,B,C) dan satu runner-up terbaik saja yang berhak lolos ke tahap selanjutnya.
Dengan demikian, pelatih Timnas U-16 Indonesia yakni Bima Sakti sangat berambisi untuk dapat meraih kemenangan di laga penutup babak penyisihan grup.
Baca Juga: Sukses Bungkam Filipina & Singapura, Garuda Muda Bersiap Ganyang Vietnam!
Di pertandingan penutup fase grup A nanti, Timnas U-16 Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam.
Oleh karena itu, Bima Sakti menyiapkan strategi untuk dapat memantau penampilan Vietnam di laga kedua fase grup melawan Filipina.
"Kami tetap berjuang karena kami ingin menang melawan Vietnam," kata Bima Sakti dilansir dari Kompas.com.
"Saya pikir kami harus mempersiapkan pertandingan melawan Vietnam dengan lebih baik."
"Kami sudah memberikan tugas kepada asisten pelatih untuk melihat Vietnam saat melawan Filipina," ungkapnya.
"Yang pasti kami akan menonton video tersebut H-1 sebelum pertandingan. Besok (hari ini) kami akan evaluasi laga melawan Singapura," tutur mantan pemain Persema Malang ini.
Pertandingan Indonesia vs Timnas U-16 Vietnam itu akan berlangsung pada Sabtu (6/8/2022).
Baca Juga: Kemenangan Besar Timnas U-16 Indonesia Harus Dibayar dengan Kabar Buruk Ini!
View this post on Instagram
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR