BOLASTYLO.COM - Manajer Manchester United, Erik ten Hag minta para suporter nurut dan tak lelah memberi dukungan ketimbang memprotes dan menyerukan Glazer Family pergi dari klub.
Kelompok suporter Manchester United, The 1958 mengumumkan gerakan boikot laga Setan Merah melawan Liverpool di awal pekan depan dalam lanjutan Liga Inggris 2022.
Gerakan ini muncul sebagai protes fanbase Manchester United terhadap Glazer Family yang dinilai sudah salah urus klub hingga menyebabkan kehancuran prestasi.
Kelompok suporter ini meyakini bahwa taipan Amerika hanya menggunakan Man United sebagai sapi perah, tanpa mempedulikan kesuksesan di atas lapangan.
Mengingat pemegang saham terus menikmati deviden besar dari Man United, sebaliknya investasi besar yang dilakukan dengan membeli pemain justru menjadi bencana.
Baca Juga: Gerah dengan Konflik Mbappe Vs Messi-Neymar, PSG Gelar Pertemuan Darurat!
Sebanyak 1,25 miliar poundsterling terhitung sejak kepergian Sir Alex Ferguson pada 2013 silam, kondisi yang diperparah dengan hasil di awal musim ini.
Kalah dari Brighton di Old Trafford dan terbantai oleh Brentford di markas lawan, kini Man United dihadapkan dengan duel sengit dalam derbi North-West.
Namun sebaliknya, Ten Hag seolah memasang badan untuk Glazer Family dan meminta para suporter nurut dan tetap memberi dukungan untuk Man United.
Source | : | Mirror.co.uk |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR