BOLASTYLO.COM - Performa Persib Bandung yang menurun drastis membuat Ciro Alves sangat marah hingga meluapkan amarahnya untuk kali pertama selama berada di Indonesia.
Persib Bandung baru saja menelan kelalahan besar dari PSM Makassar pada pekan ketujuh Liga 1 2022, Ciro Alves sama sekali tidak bisa menerima hal itu.
Ciro Alves sebagai pemain yang dipercaya para Bobotoh sebenarnya merasa sangat senang dapat bergabung dengan Persib Bandung di musim ini.
Kekalahan dari PSM Makassar jelas membuat Ciro Alves merasa malu dan marah, hal inilah yang membuatnya tak sanggup menahan rasa emosionalnya.
Dan menjadi kali pertama selama empat tahun Ciro berada di Indonesia menggunakan media sosial pribadinya untuk meluapkan rasa marahnya.
Baca Juga: Hasil Japan Open 2022 - Baru Dimulai, Wakil India Gugur Berjmaah! Lee Zii Jia Ikutan Ngenes
"Hampir empat tahun di Indonesia, saya tidak suka menguntit (melihat-lihat media sosial) dan saya tidak menggunakan Instagram untuk itu," tulis Ciro Alves.
"Namun saya ingin mengatakan bahwa saya sampai di Persib dengan bahagia dan termotivasi, bekerja keras di pra-musim, merasa baik," imbuhnya.
Ciro merasa performanya hilang semenjak mengalami cedera patah bahu, hingga kini ia menyebut belum menemukan kembali kualitas terbaiknya sebagai pesepak bola.
Hal inilah yang membuatnya marah, meskipun mengaku memiliki motivasi yang tinggi untuk bangkit kembali.
Baca Juga: Hasil Japan Open 2022 - Matsuyama/Shida Ketiban Apes, Wakil Ganda Putri Jepang Menyusut
"Dan saat bahu saya patah, saya sangat tidak baik selama dua bulan. Saya kehilangan kekuatan, berat badan, dan sedikit kepercayaan diri (yang mana norman untuk masa tidak aktif)," tulis Ciro lagi.
"Saya merasa seperti saya belum kembali seperti sebelumnya, saya tidak punya waktu untuk beradaptasi kembali. Tetapi itu bukan alasan untuk penampilan saya.
"Hari ini adalah hari yang baru, saya sangat marah dan sangat termotivasi untuk membalikkan keadaan," imbuhnya.
Menurut Ciro, tercatat ada empat pertandingan yang sudah dimainkannya di Liga 1 2022 namun semuanya berakhir dengan buruk baginya.
Saking buruknya, Ciro bahkan mengaku malu saat melakoni pertandingan terakhir saat dipermalukan PSM Makassar.
"Ada empat pertandingan buruk yang saya mainkan. Saya merasa malu untuk pertandingan terakhir," tulisnya lagi.
"Namun tidak ada yang bisa mengalahkan kerja. Saya akan kembali lebih kuat. Percayalah. Fokus untuk pertandingan selanjutnya." imbuhnya.
Ciro mungkin bakal kembali menjadi starter Persib saat berhadapan dengan RANS Nusantara FC di akhir pekan mendatang.
Baca Juga: Hasil Japan Open 2022 - Bocah Ajaib Korea Menggila, Bungkam Wakil Tuan Rumah Hingga Ngenes
Sekaligus debut bagi Luis Milla yang gagak menemani anak asuhnya bertanding saat dibantai PSM Makassar.
View this post on Instagram
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR