BOLASTYLO.COM - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti sukses menempati urutan 10 besar ranking BWF World Tour Race to Guangzhou.
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti merupakan pendatang baru sektor ganda putri yang berhasil tampil memukau.
Pasangan yang baru memuali debutnya pada Mei 2022 ini telah sukses meraih sederet prestasi gemilang.
Di awal perjalanannya, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti sendiri berhasil meraih medali emas SEA Games 2021.
Ini menjadi prestasi perdana Apriyani/Fadia sejak baru dipasangkan.
Kemudian di level turnamen BWF World Tour, Apriyani/Fadia berhasil memulai debutnya dengan menjadi finalis ajang Indonesia Masters 2022.
Baca Juga: Inter Vs Bayern Muenchen - Modal Hakan Calhanoglu Ajak San Siro Berpesta!
Memasuki ajang BWF Super 1000, Indonesia Open 2022, langkah Apriyani/Fadia sayangnya terhenti di babak perempat final.
Meski demikian, mereka berhasil tancap gas di ajang BWF Super 750, Malaysia Open 2022 beberapa waktu setelahnya.
Dalam kompetisi tersebut, Apriyani/Fadia berhasil meraih gelar juara pertama di ajang BWF World Tour dengan menjuarai Malaysia Open 2022.
Namun setelah meraih gelar juara, mereka harus menelan pil pahit kegagalan di ajang Malaysia Masters 2022.
Apriyani/Fadia gagal meraih kemenangan beruntun di ajang BWF World Tour karena langkahnya terhenti di babak perempat final.
Meski begitu, Apri/Fadia kembali meraih hasil gemilang di ajang berikutnya, Singapore Open 2022.
Di ajang BWF Super 500 itu, pasangan Apriyani/Fadia berhasil kembali berhasil menyandang status juara.
Baca Juga: Breaking News - Thomas Tuchel Didepak Chelsea, Manajemen: Terima Kasih
Di turnamen terbarunya yakni Japan Open 2022, Apriyani/Fadia kembali menelan mimpi buruk.
Mereka kembali menalan kekalahan di babak perempat final pada kompetisi yang berlangsung di Tokyo tersebut.
Walau gagal juara di Japan Open 2022, sepak terjang Apri/Fadia tentu patut diacungi Jempol.
Mengingat, mereka bisa dibilang sebagai pasangan yang baru seumur jagung tapi sudah menghasilkan dua gelar bergengsi turnamen BWF dan satu medali emas SEA Games 2021.
Berkat prestasinya di turnamen BWF World Tour tersebut, Apri/Fadia pun kini sudah berhasil bertengger di urutan ke-7 ranking BWF World Tour Race to Guangzhou.
Hingga pekan ke-36, Apriyani/Fadia mengemas total 45.690 poin.
Sementara itu di posisi puncak daftar ranking BWF World Tour Race to Guangzhou sektor ganda putri sendiri ditempati oleh pasangan asal Korea, Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong.
Dilansir dari laman resmi BWF, pasnagan Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong kini mengemas total 63.190 poin.
Baca Juga: VIDEO - Viktor Axelsen dan Minions Gelar Latihan Bersama, Netizen: Ganda Tapi...
View this post on Instagram
Source | : | BWF Badminton |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR