BOLASTYLO.COM - Pelatih Timnas U-20 Thailand, Salvador Garcia optimis bahwa tim asuhannya saat ini dapat melaju ke putaran final Piala Asia U-20.
Timnas U-20 Thailand menutasan ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dengan kurang memuaskan.
Di mana skuad Gajah Perang ini hanya mampu bertengger di urutan kedua klasemen sementara grup G dan mengemas total raihan 6 poin dengan dua kemenangan dan satu hasil minor.
Kondisi ini pun membuat mereka bernasib kurang baik dalam kompetisi perebutan tiket putaran final Piala Asia U-20 2023 dari jalur 5 runner up terbaik.
Timnas U-20 Thailand saat ini tercatat menempati urutan kelima klasemen runner up terbaik.
Sayangnya, posisi mereka belum aman karena grup H belum memulai kompetisinya.
Alhasil, Thailand bisa saja lengser dari posisi kelima jika runner-up grup H memiliki perolehan poin yang tinggi di atas Thailand atau memiliki poin yang sama tapi lebih unggul dalam hal selisih gol.
Baca Juga: Indonesia International Series 2022 - Bungkam Saudara Senegara Sendiri, Bilqis Targetkan Juara
Diketahui, grup H nantinya akan diisi oleh Kuwait, Australia, India dan Irak.
Adapun jadwal pertandingan dari grup H sendiri akan berlangsung pada 14 hingga 18 Oktober mendatang, di mana Kuwait menjadi tuan rumah.
Mengenai realitas tersebut, pelatih Timnas U-20 Thailand, Salvador Garcia angkat bicara.
Salvador Garcia merasa sangat optimis jika Timnas U-20 Thailand mampu meraih tiket putaran final Piala Asia U-20 2023.
Baca Juga: Duel Hadapi Arema FC Menjadi Penantian Aji Santoso Hapus Kesedihan Persebaya
"Setelah Thailand kalah 0-1 dari Oman, saya masih percaya sampai akhir menit bahwa Thailand akan lolos ke putaran final Piala Asia U20," kata Salvador dilansir dari Siamsport.
"Terlepas dari situasi saat ini, kami berada di posisi kedua Grup G dan di posisi terakhir untuk lolos, serta menanti hasil akhir Grup A," ungkapnya.
Meski nasibnya belum pasti, Salvador Garcia mengaku bangga dengan hasil yang sudah diraih anak asuhnya di ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 kemarin.
"Kami bangga dengan perolehan 6 poin kami. Laga melawan Oman, kamu juga ingin menang dan lolos langsung, tetapi itu tak berhasil."
Lebih jauh, pelatih asal Spanyol ini meminta maaf atas hasil yang kurang memuaskan ini.
Tak lupa, ia juga mengucapkan terimakasih kepada dukungan dari para fan yang hadir langsung menyaksikkan Timnas U-20 Thailand.
"Terima kasih suporter yang datang ke stadion dan yang berkontribusi untuk tim sampai akhir menit."
"Kami mohon maaf atas kesalahan yang terjadi," pungkasnya.
Baca Juga: Update Ranking BWF - Shi Yu Qi Masuk 20 Besar, Dua Wakil Indonesia Menyusul!
View this post on Instagram
Source | : | Siamsport.co.th |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR