"Aku hanya bisa mengiyakannya," terang Jack Grealish.
Julukan ini terbilang sangat brilian karena bisa dibilang sebanding dengan julukan yang didapatkan Lionel Messi dari kaptennya di Barcelona, Carles Puyol.
Dalam masa-masa kejayaannya, Lionel Messi muda mendapat begitu banyak julukan dari rival-rivalnya.
Hal itu tak lain dan tak bukan karena kemampuan Lionel Messi yang diluar nalar manusia normal pada umumnya.
Oleh karenanya, Carles Puyol pun menjatuhkan julukan 'alien' kepada Lionel Messi karena permainannya yang luar biasa.
"Barcelona ini akan diingat sebagai Barcelona-nya Messi," kata Puyol dikutip BolaStylo dari Eurosport.
"Dia akan berada di atas semua pemain yang pernah saya lihat, dia adalah alien," tegasnya.
Selain itu, Messi juga dijuluki Dewa oleh seniornya di Barcelona, Samuel Eto'o dan mantan pelatih Azulgrana, Rank Rijkaard.
Julukan 'bukan manusia' yang didapatkan Haaland baru-baru ini, bisa dikatakan sebanding dengan julukan 'dewa' dan 'alien' yang dimiliki Leo Messi.
Baca Juga: Rumor Transfer Panas! Real Madrid Buru Haaland dan Cancelo
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR