BOLASTYLO.COM - Timnas U-17 Indonesia tinggal selangkah lagi meraih gelar juara grup B dalam kompetisi Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Timnas U-17 Indonesia sejauh ini mampu tampil gemilang dalam sederet pertandingan fase grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Dalam grupnya, Indonesia menjadi tim yang paling subur dan meraih belum pernah kalah.
Di laga perdananya, pada 3 Oktober 2022 lalu, Indonesia berhasil menaklukkan Guam dengan skor telak 14-0.
Sementara di laga keduanya pada 5 Oktober 2022, Indonesia sukses meraih kemenangan tipis atas Uni Emirat Arab dengan skor 3-2.
Pada laga ketiganya di tanggal 7 Oktober 2022, skuad asuhan Bima Sakti itu berhasil membungkam Palestina dengan skor 2-0.
Hasil ini membuat Indonesia saat ini memimpin klasemen sementara grup B dengan koleksi 9 poin dan 19 cetakan gol.
Meski memiliki hasil yang nyaris sempurna, skuad Garuda Asia harus menghadai ujian berat di laga terakhir fase grup B.
Baca Juga: Hadapi Laga Krusial Kontra Malaysia, Bima Sakti Siratkan Kemenangan Harga Mati
Pada laga terakhirnya yang akan berlangsung pada Minggu (9/10/2022) mendatang, Indonesia akan bertemu dengan musuh bebuyutannya, Malaysia.
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR