Baca Juga: Cerita Pilu di Balik Tangisan Shi Yu Qi yang Hampir Pecah Usai Menjuarai Denmark Open 2022!
"Semoga saya bisa mempertahankan performa ini di dua turnamen berikutnya (French Open dan Hylo Open).
Sebelumnya, Shi Yu Qi dihujat Badminton Lovers dari seluruh dunia karena sikapnya yang dinilai kurang menghargai lawan.
Hal itu terjadi saat gim pertama semifinal Piala Thomas 2020 antara China melawan Jepang, di mana Shi Yu Qi turun untuk melawan Kento Momota.
Pada laga tersebut, sejatinya tim China menang 3-1 atas Jepang.
Namun kemenangan itu dinodai oleh sikap tak terhormat yang dilakukan Shi terhadap Kento Momota di gim pertama.
Menjadi satu-satunya kekalahan China dari Jepang, Shi Yu Qi dinilai menunjukan sikap tak sportif kepada Momota.
Pada gim pertama, Kento Momota menang 22-20 atas Shi Yu Qi.
Kemudian di gim kedua, Shi Yu Qi memutuskan tak mampu melanjutkan pertandingan saat Momota menyentuh match poin 5-20.
Ia memberitahu wasit bahwa dirinya ingin retired alias mundur karena paronychia atau infeksi pada kulit sekitar kuku.
Source | : | Thestar.com.my,Bwftournamentsoftware.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR