BOLASTYLO.COM - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menyesali kekalahannya di ajang BWF Super 750, French Open 2022.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto baru saja menelan hasil kurang baik di French Open 2022.
Jawara Denmark Open 2022 ini harus mendapati kenyataan pahit tumbang di tangan wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy pada babak kedua French Open 2022.
Bertanding pada Kamis (27/10/2022), pasangan nomor enam dunia ini sejatinya sempat unggul usai berhasil merebut gim pertama dengan skor 21-16.
Sayang, saat memasuki gim kedua, Ben/Lane menunjukkan perlawanan kuat dan lebih beruntung di poin-poin kritis.
Fajar/Rian pun kehilangan gim kedua dengan skor 21-23.
Baca Juga: Pelatih Inter Milan Sebut Nama Barcelona Pemicu Lolos 16 Besar UCL!
Pada gim penutup, Fajar/Rian kembali menelan kekalahan dari Ben/Lane dengan skor 15-21.
Hasil ini membuat Ben/Lane berhak melaju ke babak berikutnya, sementara Fajar/Rian harus angkat koper lebih awal.
Meski menuai hasil kurang memuaskan akibat takluk di tangan duo Inggris yang juga pernah menjegal langkah Marcus/Kevin di Kejuaraan Dunia 2022 lalu itu, Rian mengaku tetap bersyukur.
Pasalnya, permainan berlangsung lancar dan mereka sudah mencoba memberikan yang terbaik.
"Bersyukur kami bermain dengan lancar. Mungkin hasilnya belum yang terbaik, tetapi kami sudah mencoba yang terbaik," kata Muhammad Rian Ardianto dilansir dari PBSI.
Baca Juga: Mantan Kapten Timnas Prancis Sebut Zidane Tak Layak Melatih Juventus!
Walau begitu, Rian tak menampik jika ada rasa kecewa yang timbul terutama pada akhir gim kedua saat mereka kesulitan mematikan lawan dan malah membuat kesalahan sendiri.
"Kami sangat menyayangkan pada akhir gim kedua kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Akibatnya membuat lawan percaya diri."
"Setelah itu, kami jadi sulit mematikan mereka," ungkapnya.
Sementara itu, Fajar menuturkan jika mereka akan mencoba memperbaiki kekurangan yang ada.
"Menghadapi pertandingan ke depan, kami masih belum tahu."
"Yang pasti, kami terus berlatih dengan memperbaiki kekurangan yang ada, ditambah dari power hingga fokusnya lagi," tutur Fajar Alfian.
Baca Juga: Murid Xavi Hernandez Akui Barcelona Tak Bisa Bersaing di Liga Champions Lagi
Source | : | BWF Badminton,PBSI |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR