BOLASTYLO.COM - Kabid Humas Polda Jatim, Dirmanto meminta untuk menunggu hasil pemeriksaan penyidik Tragedi Kanjuruhan perihal tersangka baru.
Penyelidikan Tragedi Kanjuruhan oleh Polda Jatim saat ini berpotensi memunculkan tersangka baru dari nama-nama yang tengah diperiksa.
Hingga kini enam orang tersangka sudah ditetapkan, biang kerok atas tragedi yang menewaskan ratusan orang di Stadion Kanjuruhan itu.
Pada Kamis (27/10/2022), Ditreskrimum Polda Jatim kembali memeriksa 15 orang yang berstatus saksi, termasuk Panitia Penyelenggara, stewart, Anggota PSSI, Pt LIB dan manajemen Arema FC.
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana dan Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno menjadi beberapa saksi yang diperiksa dalam momen itu.
Baca Juga: Cukup Pakai Lidah Buaya, Mata Kakai Hitam yang Bikin Tak Percaya Diri Berubah Kinclong
Meskipun pemeriksaan tidak maksimal, setelah Mochamad Iriawan selaku Ketum PSSI mangkir dari panggilan dengan alasan sibuk agenda FIFA dan PSSI.
"Penyidikan itu dinamis, kemudian penyidik sekarang sedang mendalami subjek hukum lainya. Terkait yang disampaikan nanti ditunggu saja," ucap Kabid Humas Polda Jatim Dirmanto
Gilang Widya Pramana atau terkenal dengan sebutan Juragan99 dan Sudjarno diperiksa selama lima jam lebih dengan puluhan pertanyaan.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR