BOLASTYLO.COM - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie perlu mewaspadai wakil Jepang, Kodai Naraoka di babak perempat final French Open 2022.
Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal putra yang masih tersisa hingga babak perempat final French Open 2022.
Sebelumnya, pria yang akrab disapa Jojo ini sukses mencapai babak 8 besar usai menumbangkan wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus.
Bertanding pada Kamis (27/10/2022), peraih gelar Swiss Open 2022 ini meraih kemenangan atas Ng Ka Long Angus dalam 59 menit bertarung.
Lebih tepatnya, Jonatan Christie sukses mengalahkan Ng dengan skor 21-17, 8-21, 21-13.
Baca Juga: French Open 2022 – Misi Viktor Axelsen Revans Atas Loh Kean Yew
Atas kemenangan ini, Jojo akan ditantang wakil Jepang, Kodai Naraoka di partai 8 besar French Open 2022.
Jojo dan Kodai Naraoka sebelumnya sudah melangsungkan dua pertemuan.
Di mana dari pertemuan tersebut, kedua tunggal putra ini sama-sama meraih satu kemenangan.
Pertemuan pertama sukses dimenangkan Jonatan Christie saat bertanding di ajang Korea Open 2022.
Kala itu, Jojo berhasil mengalahkan Kodai Naraoka dengan skor 21-16 dan 21-11.
Setelah itu, Kodai secara mengejutkan mampu menumbangkan Jonatan Christie pada ajang Singapore Open 2022.
Baca Juga: French Open 2022 – Penyesalan Vito Usai Tumbang di Tangan Bocah Andalan Jepang
Pria kelahiran tahun 2001 ini berhasil mempecundangi Jojo dengan skor 7-21, 21-18 dan 21-15.
Melihat dua hasil pertemuan tersebut, Jonatan yang turun dengan status unggulan kedelapan wajib mewaspadai permainan Kodai Naraoka.
"Persiapan besok (hari ini), saya lawan pemain Jepang yang ulet, tidak mudah dimatikan," kata Jonatan dilansir dari Kompas.com.
"Saya akan berusaha semaksimal mungkin. Apa pun hasilnya, saya akan melakukan yang terbaik dahulu," ungkapnya.
Sebelum menghadapi Jojo, Kodai Naraoka lebih dulu sukses mengalahkan wakil Indonesia lainnya, Shesar Hiren Rhustavito.
Kodai dengan gemilang mengalahkan Shesar Hiren Rhstavito dalam kedudukan 21-23, 21-9 dan 22-20.
Baca Juga: French Open 2022 – Ganda Putra Inggris Akui Fajar/Rian Pasangan Terbaik Musim Ini
Source | : | Kompas.com,BWF Badminton |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR