Saat dipecat, Van Gaal dinilai gagal setelah dinilai tak mampu memenuhi tekanan besar dari fans MU dengan hasil yang kurang memuaskan.
Setelah dipecat, Van Gaal mengakui dia melalui masa-masa sulit selama menangani Man United.
Dia mengaku sangat terkejut ketika mendapati kondisi Man United yang ternyata lebih buruk dari dugaannya, khususnya dalam hal komposisi skuad.
"Masalahnya dimulai dengan, tentu saja, bahwa Manchester United tidak pernah segar," kata Van Gaal dikutip BolaStylo dari The Guardians.
"Saya kira, ketika anda jadi manajer, anda harus menyegarkan skuad setiap tahun untuk menjaga proses pembangunan tim terus berlanjut," jelasnya.
"Saya tidak selalu mendapatkan pemain yang saya inginkan. Itulah masalahya," tegasnya.
Baca Juga: Tolak Ban Kapten Pelangi Kampanye LGBT, Prancis Tegas Hormati Qatar
Angel di Maria hanya menghabiskan satu musim di Old Trafford setelah tiba dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2014.
Sempat tampil mengesankan di awal kariernya bersama Manchester United, performa Di Maria menurun drastis di sisa musim 2014-2015.
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR