Sama seperti Scholes, Rio Ferdinand dan Wayne Rooney pun merasa kecewa dengan cara Ronaldo meninggalkan Man United.
Namun, Ferdinand dan Rooney tak menyampaikan kekecewaannya sefrontal Scholes.
Seperti Rooney yang mengatakan bahwa memang tidak ada pilihan lain bagi Ronaldo selain pergi setelah wawancara ofensifnya bersama Piers Morgan.
"Melihatnya berakhir seperti ini dengan Manchester United, jelas dia adalah mantan rekan setimnya dan sebagai penggemar Manchester United, sedih melihatnya berakhir seperti ini," kata Rooney kepada Visa Match Center Live.
"Tapi saya pikir setelah semua orang melihat wawancara yang dia lakukan dengan Piers Morgan dan bagaimana dia menyerang klub, saya pikir tidak ada pilihan."
"Tidak ada pilihan selain ini terjadi. Apakah saya terkejut? Tidak. Tapi sayang sekali karena dia telah menjadi pemain dan rekan yang luar biasa selama ini," jelasnya.
Sementara Ferdinand menegaskan bahwa dirinya sudah tahu hal ini akan terjadi, hanya masalah waktu saja yang akan menjawabnya.
Dan sekarang, 'bom waktu' itu telah meledak saat Ronaldo dan Man United memutuskan berpisah.
"Saya pikir kedua belah pihak mendapatkan apa yang mereka inginkan," kata Ferdinand kepada BBC.
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR