BOLASTYLO.COM - Kemenangan Timnas Argentina atas Meksiko beberapa waktu lalu rupanya berujung ancaman pada Lionel Messi.
Timnas Argentina akhirnya berhasil bangkit di laga kedua fase grup C pada Minggu (27/11/2022).
Dalam laga tersebut, Argentina berhasil menaklukkan Meksiko dengan skor 2-0.
Dua gol Argentina itu dicetak oleh Lionel Messi (63') dan Enzo Fernandez (87').
Kemenangan ini jelas membuat para pemain Argentina bahagia, mengingat hasil positif ini membuat peluang mereka lolos ke babak 16 besar masih terjaga.
Seusai laga tersebut, Lionel Messi dkk pun diketahui melakukan perayaan di ruang ganti dengan bernyanyi.
Namun, video perayaan itu rupanya membuat petinju Meksiko Saul 'Canelo' Alvarez geram.
Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Pelatih Kanada Bak Telan Karma, Ucapan Cerobohnya Malah Bikin Anak Asuhnya Gugur
Petinju itu menuding Lionel Messi menginjak jersey Meksiko dalam video perayaan kemenangan Agentina di ruang ganti.
Canelo pun kemudian memberikan kalimat bernada ancaman di Twitter agar Lionel Messi berdoa untuk tak bertemu dirinya.
"Apakah kalian melihat Messi membersihkan lantai dengan seragam dan bendera kami," cuit Alvarez.
"Dia lebih baik berdoa kepada Tuhan agar aku tidak menemukannya." lanjutnya.
"Sama seperti saya menghormati Argentina, dia harus menghormati Meksiko! Saya tidak berbicara tentang negara secara keseluruhan, hanya tentang Messi," tulisnya di cuitan lain.
Baca Juga: Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini, Diawali Hasil Imbang Diakhiri Duel Brasil Vs Swiss Tanpa Neymar
Sementara itu belum ada konfirmasi apakah benar Lionel Messi sengaja menginjak jersey seperti yang dituduhkan oleh petinju tersebut.
Namun, dalam video perayaan Timnas Argentina di ruang ganti, Messi tampak tak sengaja menendang jersey yang ada di bawah lantai ketika melepas sepatunya.
Terlepas dari ancaman yang diterima Messi dari sang petinju, posisi Timnas Argentina belum benar-benar aman.
Jika ingin lolos mulus ke babak 16 besar, Lionel Messi dkk harus menang menghadapi Timnas Polandia di laga ketiga fase grup mereka, 1 Desember 2022 mendatang.
Source | : | Marca.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR