BOLASTYLO.COM - Bek Timnas Prancis, William Saliba berharap skuad tim Samba dapat tersingkir dari awal Piala Dunia 2022.
William Saliba dan rekan-rekan Timnas Prancis akan segera melakoni pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Tim berjulukan Les Blues itu akan bertarung menghadapi Polandia di babak 16 besar yang berlangsung pada Minggu (4/12/2022) pukul 22.00 WIB.
Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Pelatih Australia Bocorkan Strategi Khusus Hadapi Lionel Messi Dkk
Menjelang pertarungan dimulai, ada sebuah pernyataan melekit yang diungkap William Saliba untuk rekannya di Arsenal, Gabriel Jesus yang kini membela Timnas Brasil.
Bek Timnas Prancis itu berharap Timnas Brasil tersingkir lebih awal di ajang Piala Dunia 2022.
Mulanya, William berharap ingin mengalahkan rekan satu timnya itu di ajang Piala Dunia 2022.
Namun harapan tersebut kini berbalik dengan mendoakan Brasil pulang kampung lebih awal.
"Dia pemain top dan telah melakukan banyak hal bagus di Arsenal tahun ini," kata William dilansir dari ESPN.
Baca Juga: Son Heung Min Diam-diam Telah Meramal Gol Hwang Hee Chan, Ini yang Dikatakannya
"Saya berharap dia tampil di hebat (di Piala Dunia), tetapi mulai hari ini. Saya berharap mereka tersingkir secepat mungkin," ungkapnya.
Eksistensi Brasil memang menjadi salah satu tim yang bisa mengancam Timnas Prancis.
Walau kemungkinan besar mereka bisa bertemu hanya jika keduanya sampai di babak final, tapi Brasil tetap menjadi salah satu lawan kuat yang tentu membuat Prancis waspada.
Sementara itu di sisi lain Gabriel Jesus kini dikabarkan tengah mengalami cedera.
Mantan penyerang Manchester City itu bahkan masih belum dipastikan bisa tampil bersama Brasil di babak 16 besar nanti.
"Gabriel Jesus setelah pertandingan (melawan Kamerun) mengeluhkan sakit di lutut kanannya dan setelah pemeriksaan medis, kami meminta pemeriksaan MRI besok," ucap dokter timnas Brasil, Rodrigo Lasmar dilansir dari Evening Standard.
Gabriel Jesus pun belum bisa dipastikan bakal membantu Brasil di laga kontra Korea Selatan pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 nanti.
Baca Juga: Dibungkam Korea Selatan, Cristiano Ronaldo Minta Portugal Belajar dari Son Heung-min Cs!
Source | : | ESPN,Evening Standard |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR