"Siapa pemain yang diturunkan pasti disesuaikan dengan kebutuhan tim. Seperti saat lawan Brunei maupun lawan Kamboja. Lawan Thailand pasti ada rotasi." ujar Iwan Bule.
Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022 - Singkirkan Laos, Singapura Panaskan Persaingan Vietnam & Malaysia di Grup B!
Melawan Thailand merupakan laga hidup-mati bagi timnas Indonesia untuk bisa keluar sebagai juara Grup A Piala AFF 2022.
Mengingat status ini sangat berguna di laga-laga selanjutnya, optimisme pun mencuat mengingat pertandingan digelar di SUGBK.
Markas yang ditakuti lawan ketika harus berhadapan dengan timnas Indonesia, khususnya di ajang Piala AFF.
Pertemuan terakhir Indonesia melawan Thailand terjadi di final Piala AFF 2020, sekali lagi War Elephant mengirim skuad Garuda menjadi runner-up untuk kesekian kalinya.
Source | : | Antaranews.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR