BOLASTYLO.COM - Kekalahan telak timnas Malaysia dari Vietnam bisa menjadi alarm bahaya bagi timnas Indonesia menjelang big match di grup A Piala AFF 2022.
Sejauh ini, ada empat tim yang menonjol di Piala AFF 2022 baik dari grup A dan grup B.
Keempat tim yang dimaksud ialah timnas Indonesia dan timnas Thailand dari grup A. Kemudian ada timnas Malaysia dan Vietnam dari grup B.
Keempat tim itu bisa dibilang paling menonjol karena telah mencetak 6 gol atau lebih hanya dari dua laga, Indonesia 9, Thailand 9, Vietnam 9, Malaysia 6).
Namun kemarin Selasa (27/12/2022), big match di grup B yang mempertemukan Vietnam vs Malaysia telah terjadi.
Hasilnya, Malaysia dihajar 0-3 oleh tuan rumah Vietnam saat bermain di Stadion My Dinh, Hanoi.
Laga tersebut terbilang sangat intens hingga tercipta dua kartu merah untuk masing-masing tim dan drama penalti yang dinilai suporter Malaysia merugikan negara mereka.
Terlepas dari kontroversi laga tersebut, hasil pertandingan itu bisa menjadi sinyal bahaya bagi timnas Indonesia menjelang laga big match grup A Piala AFF 2022.
Selanjutnya, timnas Indonesia akan melakoni laga melawan Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis (29/12/2022) sore pukul 16.30 WIB.
Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Syahrian Abimanyu: Ada Cedera..
Hasil laga Vietnam vs Malaysia bisa dibilang menjadi alarm bahaya bagi Indonesia sebab tim Negeri Jiran terbilang belum kebobolan dari dua laga sebelumnya.
Dalam dua laga sebelumnya, tim berjuluk Harimau Malaya itu menang telak 5-0 atas Laos dan 1-0 atas Myanmar.
Sementara itu, Indonesia terbilang sudah kebobolan sekali sebelum melakoni big match melawan Thailand di grup A Piala AFF 2022.
Sebelumnya, Indonesia kebobolan saat meraih kemenangan 2-1 atas Kamboja.
Adapun hal itu membuat Indonesia menjadi tim terburuk dari keempat negara unggulan itu (Thailand, Vietnam belum kebobolan, Malaysia juga sebelum dikalahkan Vietnam).
Untuk urusan lini depan, striker-striker timnas Indonesia terbilang cukup produktif sama seperti Thailand yang telah mencetak 9 gol.
Namun, urusan lini belakang ini yang harus dibenahi lebih baik lagi oleh Shin Tae-yong selaku pelatih timnas Indonesia.
Supaya, timnas Indonesia bisa mengatasi serangan Thailand yang tajam.
Saat ini, Indonesia berada di posisi kedua pada klasemen grup A dengan perolehan 6 poin, sama seperti Thailand di puncak klasemen. Mereka kalah agresivitas gol.
Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Syahrian Abimanyu: Ada Cedera..
Klasemen grup A Piala AFF 2022
1. Thailand 6 poin, 2 menang (gol 9, kemasukan 0) - 2 kali main
2. Indonesia 6 poin, 2 menang (gol 9, kemasukan 1) - 2 kali main
3. Kamboja 3 poin, 1 menang 1 kalah (gol 4, kemasukan 4) - 2 kali main
4. Filipina 3 poin, 1 menang 2 kalah (gol 7, kemasukan 8 ) - 3 kali main
5. Brunei 0 poin, 3 kalah (gol 1, kemasukan 17) - 3 kali main
Baca Juga: Piala AFF 2022 - Tiga Kali Indonesia Kalahkan Thailand, Tapi Masih Gagal Juara
Source | : | BolaStylo,Berbagai sumber |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR