BOLASTYLO.COM - Penyerang Timnas Vietnam, Nguyen Tien Linh membeberkan sederet persiapan timnya menjelang laga menghadapi Indonesia di semifinal Piala AFF 2022.
Timnas Vietnam berhasil meraih tiket menuju babak semifinal Piala AFF 2022.
Keberhasilan ini diraih skuad asuhan Park Hang-seo setelah mengalahkan Myanmar di laga terakhir fase grup B.
Bertanding pada Selasa (23/1/2023) malam WIB, Vietnam dengan gemilang mampu menumbangkan Myanmar dalam kedudukan 3-0.
Baca Juga: Kamboja Angkat Koper Duluan di Piala AFF 2022, Manajer Cantik Thailand Coba Besarkan Hati Lawan
Atas kemenangan ini, Vietnam berada di puncak klasemen akhir grup B dengan raihan 10 poin.
Jelas, pemuncak grup B akan bertanding melawan runner-up grup B di semifinal Piala AFF 2022.
Adapun calon lawan Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 yakni Timnas Indonesia.
Tentu, mengalahkan Timnas Indonesia di semifinal Piala AFF 2022 bukanlah pekerjaan yang mudah bagi Vietnam.
Apalagi penyerang andalan timnas Vietnam yakni Nguyen Tien Linh mengakui bahwa Indonesia merupakan tim Asia Tenggara terbaik.
“Timnas Indonesia adalah tim yang kuat di kawasan ini (Asia Tenggara).”
“Mereka tampil bagus,” kata Nguyen Tien Linh dilansir dari Soha.vn.
Baca Juga: Usai Menembus Semifinal Piala AFF 2022, Mano Polking Makin Menggila
Kendati demikian, penyerang berusia 25 tahun ini membeberkan jika Timnas Vietnam yang sudah mempersiapkan strategi khusus untuk mengalahkan Indonesia.
“Vietnam sudah memiliki taktik (khusus). Itu untuk melawan Indonesia,” ungkapnya.
Di laga pembuka, Vietnam harus bermain laga tandang kontra Indonesia yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada Jumat (6/1/2023).
Nguyen Tien Linh berharap timnya dapat menampilkan permainan terbaik di tengah lautan pendukung Indonesia.
“Mudah-mudahan tim tampil bagus di semifinal mendatang,” tukasnya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Naik Pitam Usai Timnas Tampil Kurang Baik, Media Asing Bilang Begini
Source | : | Soha.vn |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR