Kemudian, pertemuan kedua terjadi pada fase grup Piala AFF 2020 yang berlangsung di Singapura pada Desember 2021.
Pada pertandingan itu, Shin Tae-yong mampu membawa timnas Indonesia bermain imbang melawan Vietnam dengan skor 0-0.
Tak hanya di level senior, rekor buruk juga menghantuinya ketika menukangi timnas U-23 Indonesia.
Tepatnya pada SEA Games 2021, Skuad Garuda Muda kalah 0-3 dari The Golden Stars Muda.
Lalu, dua pertemuan sisanya terjadi pada semifinal Piala AFF 2022 yang baru saja terjadi di akhir pekan lalu dan awal pekan ini.
Pada leg pertama yang berlangsung Jumat (6/1/2023) akhir pekan kemarin, timnas Indonesia bermain imbang 0-0 melawan Vietnam.
Sementara pada leg kedua kemarin Senin (9/1/2023), Indonesia kembali kalah 0-2 dari Vietnam.
Alhasil, Shin Tae-yong memegang rekor dua imbang dan tiga kekalahan dari lima pertandingan timnas Indonesia melawan timnas Vietnam 'tanpa pernah mencetak 1 gol'.
Source | : | google.com,aff.com,FIFA.com,Berbagai sumber |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR