BOLASTYLO.COM - Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan mengaku masih merasakan permainan yang sama usai absen panjang.
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/kembali tampil bersama di ajang bergengsi BWF yakni Malaysia Open 2033 setelah sekian lama terpisah.
Tercatat selama enam bulan lamanya mereka terpisah karena Yeremia Rambitan harus menjalani perawatan pasca cedera.
Kembali bersama dan berkompetisi di Malaysia Open 2023, pasangan Pram/Yere mengawali perjuangan mereka dengan menghadapi wakil Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol.
Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Selasa (10/1/2023), Pram/Yere sukses meraih kemenangan dalam 28 menit.
Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Tampil Menawan di Babak Pertama, Gregoria Mariska Pecahkan Rekor Ini
Pasangan yabg sukses meraih emas di Kejuaraan Asia 2022 ini menang dengan skor 21-12 dan 21-17.
Kemenangan ini pun membuat Pram/Yere merasa sangat senang.
Yeremia Rambitan yang baru saja kembali bahkan mengaku sangat merindukan momen meraih kemenangan ini.
"Wah saya merasa senang sekali bisa turun bertanding lagi setelah sembuh dari cedera."
"Bukan soal bisa menang. Tetapi, tadi saya benar-benar bisa menikmati pertandingan."
"Kerinduan lama saya untuk bisa bertanding lagi, bisa kesampaian hari ini," kata Yeremia Rambitan dilansir dari Antara.
Yere juga menuturkan jika ia melupakan sejenak kondisi lututnya yang sempat cedera karena terlalu bersemangat.
"Karena saya fokus dan konsentrasi ke pertandingan, saya sampai lupa kalau lutut saya pernah cedera dan harus menepi lama.”
Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Minions Ditunggu Pasangan Wonderkid Tuan Rumah
"Saya tadi benar-benar menikmati permainan dan melupakan soal cedera," ungkapnya.
Di sisi lain, Pramudya juga sangat senang dapat meraih kemenangan lagi bersama Yeremia.
"Benar, rasanya tidak banyak perubahan dari sisi permainan Yere, meski sekitar enam bulan dia harus absen. Kalau ada yang kurang hanya belum bisa secepat seperti saat belum cedera saja."
"Tetapi secara umum, performanya masih seperti dahulu. Saya pun lebih enak dan tidak perlu sampai bekerja keras membantu Yere," tukasnya.
Di babak kedua Malaysia Open 2023, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan akan berjumpa kompatriot mereka Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2023 - Ginting Telat Panas Berujung Tampil Bringas!
Source | : | Antara - komorbid,BWF Badminton |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR