BOLASTYLO.COM - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan gagal menuntaskan tanggung jawabnya di ajang India Open 2023.
Pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dipastikan keluar dari perburuan gelar juara India Open 2023.
Pasalnya, pasangan yang akrab disapa The Daddies ini baru saja mendapati hasil kurang maksimal di babak pertama India Open 2023.
Di babak pertama India Open 2023, Ahsan/Setiawan berjumpa wakil ganda putra China, Liang Wei Keng/Wang Chang.
Baca Juga: Hasil India Open 2023 – Ngenes, Para Wakil Jepang Terjepit Nasib Sial
Bertanding pada Rabu (18/1/2023), The Daddies menelan kekalahan dalam 56 menit bertarung.
Di gim pertama, Ahsan/Setiawan lebih dulu tertinggal dari pasangan Liang/Wang dengan skor 14-21.
Memasuki gim kedua, penampilan peraih emas Asian Games 2014 ini bangkit dan berhasil membalikan keadaan.
Lebih tepatnya, Ahsan/Setiawan berhasil meraih kemenangan dalam kedudukan 21-18.
Pada gim penutup, kedua pasangan ganda putra ini terlibat pertarungan sengit.
Hingga pada akhirnya, The Daddies harus segera pamit dari ajang India Open 2023 dengan kekalahan 21-23.
Atas kekalahan ini juga, dua ganda putra Indonesia pamit lebih awal dari India Open 2033.
Baca Juga: Hasil India Open 2023 - Wakil Tiongkok Membara Singkirkan Para Pasangan Malaysia
Sebelumnya, pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin lebih dulu menelan pil pahit.
Lebih tepatnya, pasangan Leo/Daniel gagal meraih kemenangan saat berjumpa pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Dalam 51 menit bertarung, peraih emas Singapore Open 2023 ini gugur dengan skor 21-15, 17-21 dan 10-21.
Alhasil, Marcus/Kevin yang berhak melaju menuju babak kedua India Open 2023.
Babak kedua ajang India Open 2023 ini akan berlangsung pada Kamis (19/1/2023).
Baca Juga: India Open 2023 - Hadapi Zhao Jun Peng, Jojo Pastikan Tak Mudah Masuk Perangkap
Source | : | BWF Badminton |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR