"Ya, semakin lancar (persiapan Piala Dunia U-20 jika Menpora jadi Waketum PSSI)," ucap Zainudin Amali seperti dikutip dari Antara News.
"Tidaklah, intervensi itu kita mengatur-atur, ini harus begini-begini. Ini kan tidak. Ini kan masuk jadi pengurus, itu bukan bagian dari intervensi." imbuhnya.
Sesumbar Zainudin Amali dalam pemilihan Waketum PSSI ini mencerminkan bagaimana sepak bola Indonesia tak bisa lepas dari politik.
Segala cara dan upaya dipakai demi mendapatkan suara terbanyak, untuk kemudian terpilih menjadi pemenangnya.
Bukti bagaimana sepak bola Indonesia tidak akan jatuh ke tangan yang tepat jika calon orang penting di PSSI memiliki agenda tersendiri.
Baca Juga: India Open 2023 - Chou Tien Chen Ketar-Ketir dengan Rekor Gemilang Jonatan Christie Ini
Source | : | bolastylo.bolasport.com,Antaranews.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR