BOLASTYLO.COM - Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana mengomentari peluang menang atas Takuro Hoki/Yugo Kobayashi di Indonesia Masters 2023.
Tepatnya, pertemuan Bagas/Fikri dengan ganda putra terbaik Jepang itu akan terjadi di perempat final Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jumat (27/1).
Pasangan berakronim BaKri itu melaju ke perempat final usai mengalahkan wakil China, Ren Xiang Yu/Tan Qiang straight game dengan skor 21-14, 21-14.
Sementara Hoki/Kobayashi, yang merupakan ganda putra nomor dua dunia itu menang telak atas wakil Prancis, Lucas Corvee/Ronan Labar dengan skor 21-10, 21-9.
Melihat status dan peringkat kedua pasangan, bisa dibilang BaKri kurang diunggulkan menang melawan Hoki/Kobayashi.
Namun jika dilihat dari rekor pertemuan, bisa dibilang Bagas/Fikri cukup berimbang dengan ganda putra asal Jepang tersebut.
Sebelumnya, BaKri pernah dua kali bertanding melawan Hoki/Kobayashi pada tahun lalu dengan hasil berimbang, sama-sama meraih satu kemenangan.
Pertemuan pertama terjadi di perempat final All England Open 2022, di mana BaKri keluar sebagai juaranya usai mengalahkan Ahsan/Hendra di laga final.
Pada babak perempat final turnamen tersebut, mereka mengalahkan Hoki/Kobayashi lewat rubber game dengan skor 16-21, 21-16, 22-20.
Baca Juga: Indonesia Masters 2023 - Soal Balaskan Dendam Marcus/Kevin, Fajar/Rian Kompak Berkata Begini!
Source | : | Bwftournamentsoftware.com,Antaranews.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR