Bahkan, akun Instagram La Pulga sempat terblokir, dan ia terpaksa menghapus sejumlah pesan untuk mengaktifkannya kembali.
Setelah menjadi juara dunia, Messi disibukkan dengan kegiatan konyol menghapus sejumlah pesan di Instagram miliknya.
"Saya tidak pernah berniat agar foto itu menjadi yang paling disukai, sangat jauh," kata Messi dikutip dari laman Tyc Sports.
"Tapi itulah yang terjadi. Itu menunjukkan orang ingin melihat saya bersama trofi (Piala Dunia)," jelasnya.
"Saya mendapatkan pesan hingga satu juta di Instagram, dan berujung ke pemblokiran. Saya terpaksa harus menghapus semua pesan yang belum sempat saya baca itu."
"Sangat sulit untuk membalas semuanya, saya hanya membalas beberapa saja. Sungguh gila," terangnya.
Messi juga mengapresiasi sejumlah pesohor, baik dari kalangan bisnis, dunia hiburan, maupun atlet cabang olahraga lain yang menyampaikan ucapan selamat kepada dirinya.
"Saya bersyukur, karena sejumlah nama yang datang ke (akun Instagram) saya adalah para bintang dunia, nomor satu di bidangnya masing-masing," kata Messi.
"Itu menjadi sebuah kebanggaan buat saya. Sungguh menyenangkan atlet dari cabang olahraga lain mengakui diri Anda seperti itu," tutur Messi dengan bangga.
Baca Juga: Begini Kondisi Wajah Cristiano Ronaldo usai Ditonjok Mantan Rekannya Saat Laga Melawan Lionel Messi
Source | : | Tycsports.com,ESPN.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR