BOLASTYLO.COM - Timnas U-20 mendapatkan kritik lantaran tidak memberikan kejelasan mengenai paparan program pemusatan latihan (TC) menuju Piala Dunia U-20 2023.
Timnas U-20 Indonesia kini tengah fokus untuk menjalani masa pemusatan latihan (TC).
Program tersebut dilakoni skuad Garuda Nusantara untuk mempersiapkan diri menuju gelaran Piala Dunia U-20 2023.
Sayang, program pemusatan latihan ini mengundang banyak kritik dari internal sepak bola Indonesia.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 – Terbang ke Dubai, Ginting: Siap Tempur!
Salah satu pihak yang mengeluarkan kritikan tersebut yakni pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares.
Bernardo Tavares mengkritik program yang dilakukan Timnas U-20 Indonesia ini lantaran klub tidak mendapatkan komunikasi tentang paparan detail dari pemusatan latihan ini.
Padahal, ada dua pemain PSM Makassar yang ikut membela Timnas U-20 Indonesia.
Kedua pemain PSM Makassar yang dimaksud itu yakni Sulthan Zaky dan Dzaky Asraf.
"Selama ini saya tidak ada komunikasi sedikit pun dengan tim teknis dari timnas kata Bernardo Tavares dilansir dari BolaSport.com.
Adapun bentuk kritikan yang dilontarkan Tavares seperti meliputi detail data peforma dan makanan pemain.
"Saya tidak mendapatkan apa yang mereka lakukan di sana, apa yang mereka makan di sana. Apa program mereka di sana," ungkapnya.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 - Pentingnya Dana untuk Prestasi
Lebih jauh, Tavares membuat perbandingan tentang perbedaan timnas U-19 Finlandia dengan Indonesia.
Di mana pada saat ia dulu melatih salah satu tim di Finlandia, pelatih asal Portugal itu mengaku mendapatkan detail tentang program dari tim nasional yang melibatkan anak didiknya..
"Saya berikan contoh, ada pemain saya ketika kerja di Finlandia, pemain saya dipanggil timnas U-19," papar Tavares.
"Di sana pelatih mereka, tim mereka memberikan kita data, memberikan apa yang mereka lakukan pemain ini."
"Memberikan data dari GPS Sport Vest, apa program mereka.Apa yang mereka makan selama di Timnas. Jadi kita bisa cek perkembangan mereka," tuturnya.
Bernardo Tavares ingin komunikasi antara ofisial Timnas U-20 dengan seluruh tim diperbaiki untuk kedepannya.
“Saya berharap komunikasi bisa dibangun ke depannya, karena pemain akan mendapatkan motivasi ekstra saat main di pertandingan kompetitif."
"Mereka akan berkembang cepat bukan cuma latihan," tukasnya.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Pindah, Putra Shin Tae-yong Siap Tabuh Genderang Perang
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR