BolaStylo.com- Pebulu tangkis Jerman, Mark Lamsfuss harus merasakan pepatah sudah jatuh tertimpa tangga pula di Denmark Open 2018.
Bertarung di dua sektor, Mark merasakan hasil apes dua kali gara-gara bertemu wakil unggulan asal Indonesia.
Kala berjuang di sektor ganda putra, Mark Lamsfuss harus menerima kekalahan usai dikalahkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Baca Juga : Dikalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Mathias Boe/Carsten Mogensen Justru Merasa Bahagia?
Mark yang berpasangan dengan Marvin takluk 21-17, 21-14 dari Marcus/Kevin.
Beberapa jam usai kalah dari Marcus/Kevin Mark kembali menerima hasil apes kedua kalinya kala berkompetisi di sektor ganda campuran.
Draw Mark yang berpasangan dengan Isabel Herttrich malah mempertemukannya dengan ganda campuran nomor 1 Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Mark/Isabel pun kalah setelah berjuang 3 gim dengan skor 21-14, 13-21, 21-19.
Kalah berturut-turut dari wakil Indonesia, Mark pun mengakui merasa kecewa di unggahan Instgram pribadinya.
View this post on Instagram
"Kalah lagi, @tontowiahmad_@natsirliliyana 19.21 dalam game penentuan, sangat kecewa pada saat itu, meski begitu itu adalah turnamen yang bagus dan kami akan bekerja lebih keras, berikutnya kami akan mengalahkan mereka," tulis Mark.
Kekalahan berturut itu membuat Mark harus mengakhiri perjalanannya secara dini di babak kedua Denmark Open 2018.
Ia akan kembali berkompetisi di Prancis Open 2018 setelah turnamen Denmark Open 2018 rampung.
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR