BolaStylo.com - Meski baru saja berurusan dengan polisi, Piere-Emerick Aubameyang tak kapok untuk kembali menambah koleksi mobil mewah.
Senin (24/9/2018), Piere-Emerick Aubameyang harus menyelesaikan kasusnya di pengadilan Willesden Magistrates, London Utara usai melakukan aksi kebut-kebutan di jalan.
Aubameyang ditilang setelah terbukti mengendarai mobil Lamborghini Aventador dengan kecepatan tinggi mencapai 99mph.
Akibat aksinya, penyerang Arsenal itu harus membayar denda sebesar 1.250 poundsterling atau setara dengan 24 juta rupiah.
Satu bulan kemudian, tepatnya hari ini, Rabu (24/10/2018), Piere-Emerick Aubameyang memamerkan mobil mewah terbaru yang ia miliki.
View this post on Instagram
Mobil merah tersebut merupakan keluaran Ferrari edisi terbatas senilai satu juta pound atau kurang lebih 19,74 miliar rupiah.
Piere-Emerick Aubameyang beruntung bisa mendapatkan mobil yang hanya diproduksi sebanyak 499 buah saja.
Supercar berwarna merah metalik itu bisa melesat di jalanan dengan kecepatan tertinggi hingga 217 mph.
Meski begitu Piere-Emerick Aubameyang harus berhati-hati jika tidak mau ditilang lagi.
Koleksi mewah itu merupakan mobil kelima yang ia miliki semenjak berseragam Arsenal pada Agustus 2017 lalu.
Sebelumnya sudah ada empat mobil mewah yang terparkir di halaman rumah Piere-Emerick Aubameyang.
Porsche Panamera, Ferrari, Lamborghini Aventador, Range Rover, dan mercedes berjejer rapi di halaman rumahnya.
Tak heran jika Piere-Emerick Aubameyang bisa terus menambah koleksi mobil mewah.
Pasalnya di Arsenal, Aubameyang menerima gaji 180 ribu pounds atau sekira Rp3,3 miliar per pekan.
Baca Juga : Link Live Streaming French Open 2018 Hari Kedua - The Minions Jadi Wakil Pertama Indonesia
Source | : | thesun.co.uk |
Penulis | : | Katarina Erlita candrasari |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR