BolaStylo.com - Mesut Oezil berikan penghormatan terakhir untuk fan muda Arsenal yang telah meninggal karena mengidap penyakit kanker.
Seorang fan cilik Arsenal bernama Charlie Middleton berusia 12 tahun mengidap penyakit kanker telah meninggal pada Rabu (24/10/2018).
Fan cilik tersebut pernah menjadi tamu istimewa Arsenal saat melakoni final Piala FA 2017.
Mesut Oezil mempunyai cara tersendiri untuk menghormati fan cilik tersebut.
Hal itu ditunjukkan melalui sebuah unggahan foto pada akun Instagram pribadi.
Baca Juga : Pesan Menyentuh Cristiano Ronaldo Usai Bertemu Sir Alex Ferguson
View this post on Instagram
Pesepak bola asal Jerman itu mempunyai kesan tersendiri untuk Charlie Middleton.
"Sangat sedih mengetahui kabar meninggalnya teman baik sekaligus pendukung Arsenal, Charlie telah meninggal setelah berjuang melawan kanker," tulis Mesut Oezil.
"Beristirahatlah dengan damai, kami akan selalu merindukanmu, Charlie," tulis Oezil lagi.
Sebelumnya Oezil berkesempatan mengundang Charlie untuk hadir di Stadion Emirates untuk menyaksikan para pemain idolanya bermain.
Baca Juga : Neymar Buat Tato Baru, Dua Tokoh Superhero Hiasi Punggungnya
Hal itu sebagai bentuk dukungan Oezil dan Arsenal untuk Charlie yang kala itu berjuang melawan penyakit yang dideritanya.
Meski demikian, Charlie kalah dalam pertarungannya melawan kanker setelah beberapa kali melakukan kemoterapi.
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR