Menyusul hal itu, Bima Sakti mengaku Saddil Ramdani telah meminta maaf ke dirinya atas kasus penganiyaan yang dilakukannya jelang persiapan ke Piala AFF 2018.
Baca Juga : Pernyataan Resmi Pencipta Patung Mohamed Salah Usai Karyanya Dikritik Netizen
Bima Sakti bersyukur Saddil telah menyelesaikan permasalahan yang sempat membuat karier sepak bola sang pemain terancam.
"Kami bersyukur masalahnya Saddil selesai. Kami berharap ini jadi pembelajaran buat Saddil," ucap Bima Sakti kepada wartawan, Selasa (6/11/2018).
"Saya juga komunikasi dengan Saddil, dia minta maaf kepada saya, federasi (PSSI), dan teman-temannya," ucap dia lagi.
"Ini menjadi pembelajaran dan dia berjanji bangkit di kemudian hari, serta tidak mengulangi kejadian kemarin," tutur Bima Sakti.
Baca Juga : Bersiap Jelang Piala AFF 2018, Alberto Goncalves Bawa Barang Rusak
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR