BOLASTYLO.COM - Pesinetron Tendangan Si Madun dan mantan kiper di klub Perserikatan Paguyuban Sepak Bola Magelang (PPSM), Claudio Martinez (38), ditangkap polisi Satnarkoba Polres Metro Jakarta Barat, Kamis (8/11/2018).
Pria asal Chile kelahiran Amerika Latin ini diduga terlibat narkoba, dan saat ini masih dalam pemeriksaan.
"Benar, kami menangkap pria bernama Claudio Martinez dibekuk lantaran diduga kuat terlibat narkoba. Dia kami bekuk di rumahnya," kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Erick Frendriz kepada awak media.
Hingga hari ini (9/11/2018), Claudio Martinez masih menjalani pemeriksaan.
Kepolisian juga belum menyebutkan jenis narkoba yang ditemukan.
Baca Juga : Kristiano Pamer Perut Sixpack, Fan Manchester United Langsung Menyerang
Mengenai barang bukti milik Claudio Martinez, kata Erick, sudah disita dan kini dijadikan barang bukti. Namun, barang bukti saat ini masih dalam pengecekan di laboratorium.
"Belum bisa dipastikan narkoba atau tidak. Ini masih kami cek, dan besok hasilnya keluar. Akan diinformasikan kembali," kata Erick.
Sebelum terkenal melaui perannya di Sinetron Tendangan Si Madun, Martinez sempat berkarier sebagai pesepak bola.
Dirinya pernah berkarir menjadi kiper di PPSM Sakti Magelang dan Persigo dengan nomor punggung 99.
Claudio Martinez juga sempat mengikuti Piala Indonesia (2008), Divisi Utama (2008), dan Liga Joss Indonesia pada (2009).
Berasal dari Chile, Claudio kini telah berkebangsaan Indonesia.
Dirinya juga menikah dengan wanita Indonesia dan membina keluarga di tanah air.
Source | : | tribunnews,Warta Kota |
Penulis | : | Nina Andrianti Loasana |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR