Setelah itu, kiper 28 tahun tersebut tak lagi muncul di lapangan bersama klub dan tim nasional.
Kabar mengenai Kurnia Meiga sempat muncul pada pertengahan Juli 2018 dari seorang laki-laki bernama Ponco.
Melalui akun Twitternya @poncotempo, pria yang mengaku memiliki kedekatan (secara pribadi maupun profesional) dengan Meiga ini menyatakan bahwa hingga saat itu penyakit Meiga belum bisa didiagnosis oleh dokter.
"Sulit untuk saya jelaskan secara rinci karena tidak masuk akal dan mengubah sudut pandang kita sebagai penikmat sepak bola," tulis Ponco.
Baca Juga : Ulah Kevin Sanjaya Buat Wasit Panggil-panggil Namanya di Tengah Pertandingan, Kenapa Ya?
Selama menderita sakit itu, Meiga fokus berobat dengan berbagai macam metode. Ia pun berusaha terus mencari solusi dan mengintrospeksi diri.
Hingga kini, sebenarnya Kurnia Meiga sudah sehat. Hanya saja, ia kerap kembali tergeletak lemas tak berdaya.
"Jika kalian rindu Entong, dia ada dan sehat. Namun, sesekali tergeletak lemas dengan beberapa keluhan yang berbeda."
"Saya masih curiga ini perihal psikologis yang diawali dari sakit yang berkepanjangan. Namun, saya pastikan Entong baik-baik saja. Hanya butuh berobat jalan berkala," cuit Ponco.
Belum lama ini, muncul pula kabar dari kiper Timnas Indonesia saat ini, Andritany Ardhiyasa yang menyebut bahwa Meiga saat ini baik-baik saja meski masih perlu menjalani rawat jalan.
Namun sebuah fakta menarik muncul dari penelusuran Bolastylo.com di akun Instagram Kurnia Meiga.
Pasalnya di kolom bio Instagram, kini Meiga tampak berjualan keripik dan ceker.
Produk yang dijual Meiga tersebut bernama Keripik Lucu dan Ceker Dajal.
Bisnis keripik Kurnia Meiga tampaknya ia kelola bersama sang istri sejak Juli 2018 lalu.
Source | : | Berbagai Sumber |
Penulis | : | Nina Andrianti Loasana |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |