Manfaat Konsumsi Caviar, Makanan Mewah yang Disantap Maia Estianty Dalam Pesawat

Katarina Erlita candrasari Sabtu, 22 Desember 2018 | 13:05 WIB
Maia Estianty mengunggah instastory menikmati caviar. (Instagram/@maiaestiantyreal )

BolaStylo.com - Maia Estianty menjadi sorotan saat makan caviar di dalam pesawat, ternyata ada manfaat positif ketika mengonsumsi makanan mahal tersebut.

Istri Irwan Mussry itu membagikan aktivitasnya melalui instastory Instagram yang diunggah pada Jumat (21/12/2018).

Dalam postingan tersebut Maia Estianty tampak sedang memegang kaleng kecil berisi butiran caviar berwarna hitam.

"Caviar on the plane..PUASSS!!! Enakkk yummy," tulis Maia.

Caviar masuk dalam kategori makanan mewah dengan harga yang mahal.

Maia Estianty menikmati hidangan Caviar yang terkenal mahal.

Meski Maia Estianty tidak menyebutkan harga atau jenis caviarnya, sebagai gambaran di situs Amazon, per 100 gram Caviar dibanderol dengan harga 112 dolar AS atau setara Rp1,6 juta rupiah.

Meski dibandrol dengan harga yang mahal, caviar ternya memberi banyak manfaat untuk tubuh.

Caviar sendiri adalah telur ikan yang dikumpulkan dari ovarium ikan betina sturgeon (Acipenser fulvescens).

Harga mahal dari caviar ini disebabkan karena kelangkaan dan proses mendapatkannya yang cukup rumit.



Source : Fitday.com,instagram.com/maiaestiantydiary
Penulis : Katarina Erlita candrasari
Editor : Nina Andrianti Loasana
Video Pilihan