Kisah Calon Pemain Timnas U-13 yang Kini Jadi Anak Angkat Polisi Usai Tsunami Selat Sunda

Aziz gancar Widyamukti Rabu, 2 Januari 2019 | 17:05 WIB
Aditia, calon pemain timnas U-13 Indonesia yang menjadi korban Tsunami Banten dan Lampung. ()

Baca Juga: Rumahnya Diterjang Tsunami, Calon Pemain Timnas U-13 Ini Sempat Simpan Makanan untuk Adiknya yang Sudah Tewas

Padahal, ibu dan adiknya diketahui sudah tewas akibat tsunami tersebut.

Sempat berpisah, Adit akhirnya bisa bertemu kembali dengan sang ayah hingga keduanya pulang ke rumah saudaranya di Desa Way Muli, Kalianda.

Semula, sang Ayah enggan memberi tahu Adit bahwa sang ibu dan adiknya sudah tewas dalam bencana tsunami.

Dilansir dari Kompas.com, tim trauma healing akhirnya membeberkan kondisi sebenarnya yang dialami oleh ibu dan adiknya.

Baca Juga: Calon Pemain Timnas U-13 Ini Dihibur Polisi Saat Tunjukkan Perilaku Janggal Usai Alami Musibah Tsunami

"Adit akhirnya diajak ke kuburan ibu dan adiknya dan sekarang dia sudah lebih baik dan bisa menerima kenyataan," kata Ketua IDI Lampung Selatan Wahyu Wibisono dikutip dari Kompas.com.

Di tengah-tengah luka mendalam yang dialami oleh Adit, keluarga Aipda Turono hadir menghapus kesedihannya.

Pada hari kedua bencana tsunami Selat Sunda, Aipda Turono dan istri mulanya datang membawa bantuan kebutuhan balita di Posko Totoharjo.

Ketika menurunkan barang, Aipda Turono melihat Adit sedang melamun sendirian di antara para pengungsi.



Source : kompas
Penulis : Aziz gancar Widyamukti
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan