Live Streaming Timnas U-22 Indonesia Vs Kamboja, Laga Hidup Mati di Piala AFF U-22 2019

Eko Isdiyanto Jumat, 22 Februari 2019 | 14:25 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri (Olla)

BolaStylo.com - Live streaming timnas U-22 Indonesia Vs Kamboja, laga hidup mati Garuda Muda di Piala AFF U-22 2019, Jumat (22/2/2019).

Live streaming timnas U-22 Indonesia versus Kamboja menjadi laga penentuan Garuda Muda di bawah asuhan Indra Sjafri di Pial AFF U-22 2019.

Live streaming timnas U-22 Indonesia dapat disaksikan secara langsung dan ekslusif pada tautan yang ada di akhir artikel ini.

Laga terakhir timnas U-22 Indonesia pada babak fase grup Piala AFF U-22 2019 disiarkan secara langsung oleh RCTI pukul 18.30 WIB.

Melawan tuan rumah Kamboja, pertandingan ini merupakan laga hidup mati timnas asuhan Indra Sjafri.

Baca Juga : Indonesia Resmi Menjadi Tuan Rumah MotoGP 3 Tahun, Ini 6 Fakta Sirkuit Mandalika Lombok yang akan Menjadi Venue Megah

Kemenangan wajib diraih Witan Sulaeman dkk untuk memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala AFF u-22 2019.

Tambahan 3 poin nantinya mampu membuat Indonesia menjadi runner up grup B setelah mengoleksi 2 poin hasil dua kali imbang.

Sementara itu, Kamboja telah memastikan diri lolos dari fase grup setelah meraih dua kemenangan dari Myanmar dan Malaysia.

Apabila timnas U-22 Indonesia meraih kemenangan dan lolos ke babak selanjutnya, maka mereka sudah ditunggu salah satu kandidat juara Piala AFF U-22 2019.

Baca Juga : Impian Tanah Air Segera Terwujud, Indonesia Sepakat Menjadi Tuan Rumah MotoGP selama 3 Tahun

Pasukan Indra Sjafri telah ditunggu oleh Vietnam yang berstatus sebagai juara grup A pada babak semifinal nanti.

Vietnam sukses berada di puncak dengan koleksi tujuh poin setelah pada laga terakhir bermain imbang dengan Thailand.

Meski memiliki poin yang sama, Thailand harus berpuas diri menjadi runner-up karena kalah produktivitas gol.

Menyusul laga hidup mati nanti, Indra Sjafri mengakui bahwa tim lawan akan merasa nyaman bermain menghadapi anak asuhnya.

Baca Juga : Alasan Ini Bikin Kiper Asal Korea Selatan Tak Ragu Ajak Keluarga Jadi WNI

Meski demikian, ia menegaskan bahwa kedua tim tidak mungkin main mata pada laga nanti.

Pelatih asal Sumatra itu meyakini bahwa Kamboja tidak akan mengendurkan semangat mereka walaupun sudah pasti lolos ke semifinal sebagai juara grup.

Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri menjawab pertanyaan wartawan seusai memimpin latihan timnya di Stadion Madya, Jakarta, Rabu (30/1/2019).

"Semua pelatih di dunia tidak ada lagi yang bermain-main setelah sudah lolos," ucap Indra Sjafri dikutip BolaSport.com dari Antara, Jumat (22/2/2019).

"Tetapi bisa saja mereka (Kamboja) akan merasa nyaman dalam bermain," ucap dia lagi.

Baca Juga : Bukan Kekasih Ataupun Kevin Sanjaya, Pebulu Tangkis Tercantik Dunia Tengah Rindu Berat Pada Lelaki Ini

Akankah timnas U-22 Indonesia mampu meraih kemenangan pada laga terakhir fase grup Piala AFF U-22 2019?

Laga hidup mati timnas U-22 Indonesia dapat disaksikan melalui link live streaming berikut.

Link Live Streaming 1

Link Live Streaming 2

Link Live Streaming 3

Disclaimer: Link live streaming ini hanya informasi untuk pembaca. BolaStylo.com tak bertanggung jawab terhadap copyright dan kualitas siaran.

Baca Juga : Usai Kalahkan Ganda Putra Indonesia di Spain Masters 2019, Pebulu Tangkis Taiwan Berburu Buah Awet Muda Ini



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Nina Andrianti Loasana
Video Pilihan