Jelang Indonesia Open 2019, Viktor Axelsen Ungkap Masalah yang Dialaminya Saat Berada di Asia

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 11 Juli 2019 | 08:30 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, mengembalikan kok ke arah Anthony Sinisuka Gin (TOSHIFUMI KITAMURA/AFP PHOTO)

Axelsen menuliskan cerita jika ia bermasalah dengan tinggi badannya yang terlalu tinggi.

Saking tingginya, kepala Axelsen sampai bisa menyentuh langit-langit saat ia tengah melakukan latihan fisik di pusat kebugaran.

"Rambuku sepertinya sedikit lebih pendek setelah workout sore ini, " tulis Axelsen sambil menyertakan tagar #tallmanproblems yang berarti masalah pria dengan tubuh tinggi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by viktoraxelsen (@viktoraxelsen) on

 

Sebagai pemain bulu tangkis asal Eropa, Axelsen tentu memiliki tubuh berperawakan tinggi dan besar layaknya pemain eropa.

Axelsen sendiri diketahui memiliki tinggi 194 cm yang terhitung sangat tinggi di wilayah Asia.

Tak heran, jika kepalanya bisa menyentuh langit-langit gim saat ia sibuk berolahraga.

Baca Juga: Anggap Jersey Aguero Tak Berharga, Fans Manchester United Lakukan Aksi Mengejutkan Ini Usai Membelinya

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : BolaStylo
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan