Seorang Wasit Minta Maaf ke Sergio Ramos Gara-gara Hal Ini

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 7 September 2019 | 07:47 WIB
Kapten timnas Spanyol, Sergio Ramos, dalam laga melawan Swedia dalam Kualifikasi Piala Eropa 2020, Senin (10/6/2019). (TWITTER.COM/EUROSPORT)

Bolastylo.com - Seorang wasit meminta maaf pada Sergio Ramos usai pertandingan Timnas Spanyol menghadapi Rumania di Kualifikasi Euro 2020, Jumat (6/9/2019).

Kapten Real Madrid, Sergio Ramos mengalami sebuah kejadian unik saat menjalani laga bersama Timnas Spanyol.

Kejadian tersebut berawal saat Sergio Ramos menyumbang gol pembuka bagi Timnas Spanyol di menit ke-29.

Ramos yang menjadi eksekutor penalti sukses mengoyak gawang Rumania dan membuat Spanyol unggul 1-0.

Usai mencetak gol, Ramos pun melakukan selebrasi dengan gerakan unik seolah ia sedang memakai kacamata.

Sayang, selebrasi itu justru ditafsirkan berbeda oleh wasit Deniz Aytekin.

Deniz mengira jika Ramos tengah melakukan provokasi kepada suporter tuan rumah.

Pasalnya, Ramos menghampiri kamera di depan tribun suporter tuan rumah saat melakukan selebrasi tersebut.

Alhasil ia pun mendapatkan sebuah kartu kuning.

Namun, ternyata semua dugaan wasit itu adalah sebuah kesalahpahaman.

Ramos pun menjelaskan jika perayaan gol tersebut bukan untuk mengejek suporter melainkan untuk keponakannya.

Kapten timnas Spanyol, Sergio Ramos, menyerahkan tendangan penalti kepada Alvaro Morata dalam laga Kualifikasi Piala Eropa 2020 versus Swedia, 10 Juni 2019.

"Kartu kuning itu datang dari kesalah pahaman.

Itu (selebrasi) untuk keponakanku. Kami berdua memakai kacamata dan itu untuknya.

Saya melakukannya untuk menghiburnya, untuk mendedikasikan gol kepadanya.

Wasit mengira saya menunjuk ke tribun," tutur Ramos.

Setelah mengerti situasi tersebut adalah kesalah pahaman, wasit Deniz diketahui meminta maaf pada Ramos.

Deniz mengucapkan permintaan maafnya pada Ramos seusai peluit pertandingan akhir dibunyikan.

Terlepas dari insiden kesalah pahaman yang menjerat Ramos dengan kartu kuning, Spanyol sukses mencuri kemenangan di kandang Rumania dengan skor 2-1.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : The Sun
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan