Egy Maulana Vikri Jadi Pemain ASEAN dengan Potensi Tertinggi di FIFA20

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 28 September 2019 | 08:55 WIB
Egy Maulana Vikri saat bermain untuk Lechia Gdansk (LECHIA.PL)

BolaStylo.com - Pemain muda asal Indonesia, Egy Maulana Vikri, masuk dalam daftar pemain yang ada di gim sepak bola, FIFA20.

EA Sports selaku pengembang gim baru saja merilis gim konsol FIFA20 pada beberapa pekan lalu.

Dalam rilisnya, EA Sports menyediakan FIFA20 dalam berbagai konsol diantaranya Nintendo Switch, Playstation 4, Microsoft Windows, hingga Xbox 360.

Pada gim FIFA edisi sebelumnya, yakni FIFA19, ada beberapa nama bintang asal Asia Tenggara (ASEAN) yang bisa dimainkan pada gim sepak bola tersebut.

Baca Juga: FIFA Kecewa Dituding Rekayasa Gelar Pemain Terbaik FIFA 2019 Milik Messi

Kini, EA Sports kembali menghadirkan para pemain yang berasal negara-negara ASEAN.

Dilansir dari SOFIFA, pemain muda asal Indonesia, Egy Maulana Vikri menjadi salah satu pesepak bola yang masuk dalam FIFA20.

Menariknya, FIFA20 menunjukkan bahwa Egy Maulana Vikri merupakan pemain yang memiliki kemampun terbesar dibandingkan dengan pemain asal negara ASEAN lainnya.

Baca Juga: Mantan Menpora Imam Nahrawi Resmi Ditahan KPK

Secara keseluruhan, FIFA20 mencatatkan Egy memiliki rating 56.



Source : BolaSport.com,sofifa.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan