Statistik Ini Bukti Bahwa Solskjaer Lebih Baik Daripada Klopp

Fauzi Handoko Arif Sabtu, 19 Oktober 2019 | 13:02 WIB
Ekspresi pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (TWITTER.COM/SOLSKJAERMIND)

BolaStylo.com - Perihal masalah statistik saat melatih klub pertama kali, Ole Gunnar Solskjaer lebih baik daripada Juergen Klopp.

Ole Gunnar Solskjaer yang menjadi pelatih Manchester United akan berhadapan dengan pasukan Juergen Klopp, Liverpool.

Pertandingan Manchester United vs Liverpool akan berlangsung pada Minggu (20/10/2019) di Stadion Old Trafford.

Sejak mengambil alih Liverpool, Juergen Klopp ternyata selalu gagal meraup poin maksimal ketika bertemu Manchester United di markasnya.

Dalam empat pertandingan terakhir, Mohamed Salah dkk tidak pernah menang di markas Setan Merah.

Baca Juga: Detik-detik Khabib Tinggalkan Arena Konpers Karena Tak Mau Duduk Disamping Bos Pabrik Bir

Ditangan pelatih asal Jerman itu, Liverpool hanya meraih tiga hasil imbang dan satu kali mengalami kekalahan selama melawan Man United di markasnya.

Klopp berkomentar terkait statistiknya jelang pertandingan Man United vs Liverpool.

"Saya cukup optimis bahwa kami memiliki kesempatan, itu adalah apa yang kami miliki di setiap pertandingan," kata Klopp dikutip BolaStylo.com dari situs resmi Liverpool.

"Sejarah dalam kasus ini tidak terlalu penting tetapi pasti memberi Anda sedikit tanda karena kami ingin membuat dan menggunakan atmosfer di stadion kami, di Anfield, yang sangat membantu.

"Tetapi Old Trafford tidak terlalu buruk juga di pertandingan itu jadi saya yakin mereka (Man United) semua sudah siap, mereka menunggu kami," katanya menambahkan.

Baca Juga: Kisah Petinju yang Lolos Hidup-hidup dari Kamp Auswitch Nazi, Bertarung Ratusan Kali Demi Pertahankan Nyawa

Sementara itu, ada sebuah fakta menarik yang memperlihatkan pertandingan statistik antara Solskjaer dan Klopp.

Statistik itu memperlihatkan bahwa Solskjaer ternyata lebih baik daripada Klopp dalam memulai 29 pertandingan mereka di klub masing-masing.

Menurut laporan Goal, Solskjaer memperoleh poin lebih baik ketimbang Klopp semenjak melatih klub masing-masing.

Dari 29 pertandingan, Solskjaer telah menghasilkan 14 kemenangan, 7 imbang, dan 8 kekalahan selama menukangi Setan Merah.

Sedangkan dari 29 pertandingan pertamanya di The Reds, Klopp mendapat 13 kemenangan, 8 imbang, 8 kekalahan.

Artinya secara perolehan poin, Solskjaer mendapat 49 poin, sedangkan Klopp meraup 47 poin.

Baca Juga: Klasemen Persib Pasca Menang dari Persebaya di Pekan ke-23 Liga 1 2019

Baca Juga: Tersingkir Dini di Denmak Open 2019, Ganda Putri Malaysia Akui Bulu Tangkis Negaranya Kini Tertinggal



Source : Liverpoolfc.com,Twitter.com/goal
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan