Obsesi Mike Tyson pada Ganja, Buat Sekolah hingga Penelitian untuk Kesehatan

Rara Ayu Sekar Langit Minggu, 24 November 2019 | 11:02 WIB
Mike Tyson berpose di pertanian cannabis miliknya di Tyson Ranch, California. (INSTAGRAM)

BolaStylo.com - Legenda tinju Mike Tyson memiliki obsesi yang besar terhadap tanaman ganja.

Seperti yang diketahui, Mike Tyson tidak hanya mengkonsumsi ganja namun memiliki ladangnya sebeasar 40 hektar.

Lahan ganja Mike Tyson terletak di wilayah Selatan California dan diberi nama Tyson Ranch.

Tyson percaya jika tanaman tersebut memiliki fungsi sebagai obat.

Untuk itu, secara khusus Tyson mendirikan sebuah sekolah bernama Tyson Cultivation School.

Sekolah tersebut didirikan untuk mempelajari tentang penanaman dan pengembangan ganja di masa depan.

Baca Juga: 2 Hal yang Bikin Pelatih Thailand Khawatir Jelang Lawan Timnas U-22 Indonesia

Eks petinju asal Amerika itu juga bermaksud untuk memajukan penelitian tentang manfaat ganja.

Laporan dari The Blast mengatakan, 20 hektar dari ladang ganja Tyson dikhususkan untuk menghasilkan ekstrak THC (Tetrahydrocannabinol) dan CBD (Cannabidiol) dengan kualitas tinggi untuk medis.

Ganja memiliki kandungan Cannabidiol atau CBD yang memiliki sifat psikoaktif yang bermanfaat untuk mengobati radang.

Bisnis ganja ini telah menguntungkan Tyson dengan penghasilan 500 ribu dolar AS (sekitar Rp7 miliar) setiap bulan.

Baca Juga: Jelang Lawan Timnas U-22 Indonesia, Thailand Dapat Satu Kabar Buruk

Menurut Forbes, pada tahun 2021 nanti, Tyson akan meraup keuntungan sebesar 24,5 miliar dolar Amerika.

Bisnis ganja telah menyelamatkan Tyson dari kemiskinan.

Kehidupan Tyson sempat tidak stabil hingga ingin mengakhiri hidupnya sampai akhirnya memulai bisnis ganja.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : cannarket.com
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan