SEA Games 2019 - Satu Keunggulan Myanmar yang Diwaspadai Gelandang Timnas U-22 Indonesia

Aziz Gancar Widyamukti Jumat, 6 Desember 2019 | 14:03 WIB
Empat pemain timnas U-22 Indonesia; Syahrian Abimanyu, Egy Maulana Vikri, Asnawi Mangkualam, dan Zulfiandi bergembira saat merayakan gol ke gawang timnas U-22 Singapura pada laga kedua sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, 28 November 2019. (MEDIA PSSI)

Zulfiandi mengatakan, bahwa Myanmar memiliki pemain-pemain cepat.

"Saya mewaspadai wing-wing mereka. Mereka main cepat dan ngotot. Kita jangan mau kalah," kata Zulfiandi.

Baca Juga: Gagal Lolos, Pemain Thailand Sebut SEA Games 2019 Cuma Ajang Latihan

Zulfiandi merupakan pemain senior yang mendapat kesempatan membela timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2019.

Pada ajang tersebut, Zulfiandi menjadi andalan skuad Garuda Muda dan selalu dimainkan sebagai starter.

Pemain asal Aceh itu mengaku bersyukur mendapatkan kepercayaan dari pelatih Indra Sjafri.

Baca Juga: Indra Sjafri Bicara Persiapan Timnas U-22 Indonesia untuk Hadapi Myanmar

"Alhamdulillah. Saya bersyukur dipercaya pelatih. Saya selalu tampil sebagai starter," ujarnya.

Lebih lanjut, Zulfiandi menyatakan tak mengalami masalah kebugaran meski hanya punya satu hari jeda istirahat sebelum tampil di SEA Games 2019.

"Kami dibantu oleh dokter dan fisio sehingga cepat recovery-nya," tuturnya.

Selanjutnya, Zulfiandi dkk akan melawan Myanmar pada babak semifinal yang berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Sabtu (7/12/2019) pukul 15.00 WIB.



Source : kompas
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan