BolaStylo.com - Bertajuk Seli Challenge, para penggiat sepeda lipat ditantang untuk dapat menaklukan jarak tempuh 125 kilometer yang dimulai dari Cirebon ke Bandung.
Penggiat sepeda lipat kali ini mendapat tantangan untuk menaklukan Seli Challenge Cirebon-Bandung (Seli Ceban) yang akan dilangsungkan pada 22 Februari 2020.
Menurut Direktur Jelajah Lintas Nusa (JLN), Nugroho F Yudho tantangan Seli Challenge Cirebon-Bandung untuk para penggiat sepeda lipat ini menarik untuk diikuti.
Hal ini mengacu pada kesuksesan beberapa Seli Challenge yang sebelumnya sukses digelar oleh Harian Umum Kompas sebagai pelaksana Jelajah Bike di beberapa kota Indonesia.
Diantaranya seperti, Jelajah Anyer-Panarukan, Jelajah Surabaya-Jakarta, Jelajah Bali-Komodo dan sejumlah kegiatan bersepeda jarak jauh lainnya.
Baca Juga: Marcus/Kevin Jadi Ganda Putra Paling Tajir Tahun Ini, Segini Nilai Uang yang Didapatnya!
"Tantangan bersepeda ini sangat menarik untuk diikuti para pesepeda lipat," ucap Nugroho.
Seri Cirebon-Bandung digelar juga tak lepas dari banyaknya wisata kedua tempat yang perlu secara gencar dipromosikan.
Menurut Nugroho, Cirebon dan Bandung adalah dua kota besar di Jawa Barat yang selalu saling menopang dalam segala aspek kehidupan dan ekonomi
Cirebon yang dapat ditempuh dengan kereta api maupun kendaraan pribadi dari Jakarta atau Bandung merupakan kota tujuan wisata yang menyajikan banyak atraksi.
Selain wisata keraton Cirebon dan berbagai tempat wisata lainya, pusat batik Trusmi hingga sajian kuliner khasnya.
Mulai dari empal gentong hingga nasi jamblang atau berbagai sajian sea food yang ada di kota itu sangat menarik untuk dikunjungi.
Nugroho menyebut para peserta ajang ini tidak hanya akan mendapatkan pengalaman tak terlupakan.
Akan tetapi juga kesempatan menjajal aneka ragam kuliner khas kedua tempat tersebut.
Baca Juga: Tampil Serba Hitam, Kevin Sanjaya Tarik Perhatian BWF Hingga Putri Indonesia
"Sengaja kita menggunakan seli untuk memudahkan transportasi," ujar Nugroho.
"Sebelum gowes, peserta bisa menikmati wisata Cirebon, termasuk wisata kulinernya," imbuhnya.
Wakil Kepala Polda Jawa Barat Brigjen Ahmad Wiyagus menyambut baik acara Seli Challenge Cirebon-Bandung ini.
Ahmad Wiyagus bahkan mengklaim dan memastikan Polda Jabar akan membantu pengamanan di lapangan, terutama di sejumlah titik yang selalu rawan kemacaten.
Baca Juga: Dua Kalimat Pertama Takumi Minamino Sebagai Pemain Liverpool!
"Kami menyambut dengan senang hati acara Seli Ceban 2020 ini," ucap Ahmad.
"Kegiatan ini tidak sekedar berolahraga, tetapi menggerakkan sektor pariwisata dan UMKM. "Itu sebabnya, Polda Jabar mendukung penuh dan siap membantu di lapangan," imbuhnya.
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |