BolaStylo.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho murka terhadap wasit dan mengecam VAR sebagai pembunuh sepak bola.
Jose Mourinho menyindir kinerja wasit dan mengecam VAR dan mengatakan bahwa alat tersebut menjadi pembunuh bagi sepak bola.
Ini tak lepas dari kartu merah yang diterima salah satu pemainnya, Son Heung-min, saat Spurs menghadapi Chelsea pada pekan ke-18 Liga Inggris.
Baca Juga: Jadi Korban Rasis di Liga Inggris, Bek Chelsea Curhat Begini!
Son terlibat bentrok dengan bek Chelsea, Anthony Rudiger saat berada di lini pertahanan The Blues.
Kaki bintang asal Korea Selatan tersebut terangkat terlalu tinggi hingga menyentuh perut dari Rudiger.
Awalnya, wasit Anthony Taylor memilih untuk tidak menghukum Son untuk apa yang dilakukannya terhadap Rudiger.
Baca Juga: Tanggapan Jose Mourinho atas Rasisme Antonio Rudiger
Namun, wasit VAR, Paul Tierney, memberi keputusan berbeda dan menyarankan Taylor untuk mengeluarkan kartu merah.
"Situasi ini, kurasa apa yang dilakukan Paul Tierney itu salah, benar-benar salah," katanya, seperti dilansir BolaStylo.com dari Fox Sports Asia.
Baca Juga: Lampard Akui Nikmati Kemenangan Kontra Mentor Lamanya, Mourinho
"Anthony Taylor memutuskan tidak (kartu merah). Sementara Paul Tierney, yang berada lima meter dari lapangan, mengatakan ya,"
"Jadi siapa wasit pertandingan? Bukan Tuan Taylor, tapi Tuan Tierney," sindir Mou.
"Ini Liga Inggris, kompetisi terbaik di dunia. VAR seharusnya mendukung sepak bola, bukan membunuhnya," tambah pelatih 56 tahun tersebut.
Baca Juga: Kylian Mbappe Akui Tak Pernah Ingin Rebut Posisi Neymar Sejak Pertama Datang
Jose Mourinho memilih untuk menyalahkan bek Chelsea, Antonio Rudiger atas reaksi berlebihan yang dibuatnya.
"Saya pikir fokus wasit harusnya tertuju pada Rudiger, bukan Son."
"Saya yakin Rudiger sekarang sedang berada di rumah sakit untuk menjalani pemindaian karena itu insiden yang sarat kekerasan," pungkas Mou dengan nada sarkastik.
Baca Juga: Kylian Mbappe Ungkap Pemikirannya Soal Lionel Messi : Itu Gila!
Duel panas tersebut berakhir dengan kemenangan Chelsea 2-0 lewat sepasang gol dari Willian.
Source | : | bolastylo.bolasport.com,Foxsports Asia |
Penulis | : | Mutiara Kurnia Gusti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |